Pesan Anies ke Warga Jakarta yang Mau Mudik: Kurangi Lihat HP, Nikmati Perjalanan

Minggu, 24 April 2022 - 00:49 WIB
loading...
Pesan Anies ke Warga Jakarta yang Mau Mudik: Kurangi Lihat HP, Nikmati Perjalanan
Gubernur DKI Jakarta Anies Rasyid Baswedan menghadiri puncak acara Pekan Imunisasi Dunia 2022 di Lapangan Banteng, Jakarta Pusat, Sabtu (23/4/2022). Foto/MPI/Muhammad Farhan
A A A
JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Anies Rasyid Baswedan memberikan pesan kepada warga ibu kota yang hendak melakukan perjalanan mudik Lebaran 2022 . Dia mengimbau warga DKI Jakarta untuk menaati aturan lalu lintas agar selamat sampai tujuan di kampung halaman.

"Sepanjang perjalanan mudik hingga pulang, kurangi buka HP (handphone), HP-nya tutup, nikmati keindahan Indonesia sepanjang perjalanan. Anda akan menyaksikan pemandangan Indonesia yang luar biasa indah, karena itu kurangi liat HP nikmati pemandangan, ngobrol dengan sesama, sehingga perjalanan pulang itu jadi pengalaman," kata Anies saat menghadiri puncak acara Pekan Imunisasi Dunia tahun 2022 di Lapangan Banteng, Jakarta Pusat, Sabtu (23/4/2022).

Anies juga menekankan pentingnya keselamatan saat melakukan perjalanan mudik. "Keselamatan adalah nomor satu, karenanya pastikan bahwa yang mudik gunakan kendaraan yang aman. Lakukan servis pastikan seluruh komponennya aman, karena itu penting," ujarnya.





Selain itu, Anies juga berpesan kepada warganya untuk tetap dalam kondisi kesehatan yang prima. Jika kurang sehat, Anies menyarankan agar tidak memaksakan diri untuk mudik Lebaran.

"Jangan ambil risiko keselamatan. Selebihnya pastikan prokes diikuti, Insya Allah mudik sehat, selama di mudik sehat, kembali ke Jakarta juga sehat dan siap produktif kembali di bulan Mei," ungkapnya.

Mengenai pekan imunisasi dunia, dia berharap semangat tenaga kesehatan, masyarakat, dan jajaran pemerintah daerah maupun mitra pembangunan dapat semakin ditingkatkan untuk menjalankan program imunisasi demi tercapainya tujuan keluarga yang sehat dan berkualitas. Anies juga mengingatkan para orang tua agar melengkapi imunisasi rutin bagi anak masing-masing.

Tujuannya, agar anak-anak terlindungi dari Kejadian Luar Biasa (KLB) ataupun wabah Penyakit yang Dapat Dicegah Dengan Imunisasi (PD3I) seperti polio, campak, dan difteri yang penularannya sangat cepat. Dalam kesempatan tersebut, Anies turut mengapresiasi kolaborasi vaksinasi Covid-19 sebagai upaya penanggulangan pandemi di Jakarta.

Mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan tersebut lantas memberikan sertifikat ucapan terima kasih kepada beberapa perwakilan mitra kolaborator atas keikutsertaan turun tangan membantu penyelenggaraan vaksinasi Covid-19 di Jakarta.
(rca)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1052 seconds (0.1#10.140)