Petugas PPSU Tewas di Kali Sunter Icon karena Terpeleset

Senin, 14 Maret 2022 - 14:56 WIB
loading...
Petugas PPSU Tewas di Kali Sunter Icon karena Terpeleset
Polisi sudah melakukan penyelidikan terkait tewasnya petugas PPSU di Kali Sunter Icon, Jakarta Utara. Korban dipastikan bukan korban pembunuhan. Foto: Ist
A A A
JAKARTA - Polisi sudah melakukan penyelidikan terkait tewasnya petugas PPSU Kelurahan Sunter Agung, yang jasadnya ditemukan mengapung di Kali Sunter Icon, Jakarta Utara. Korban dipastikan bukan korban pembunuhan .

Kapolsek Tanjung Priok Kompol Ricky Prenata Vivaldy mengatakan, dari hasil penyelidikan tidak ditemukan adanya bekas kekerasan dalam tubuh korban.


"Dari pemeriksaan yang kami lakukan, diduga korban terpeleset, karena lokasi tersebut merupakan arah jalan ke rumah korban," ujar Ricky saat dihubungi, Senin (14/3/2022).

Warga sekitar Danau Sunter sempat digegerkan dengan penemuan sesosok mayat berpakaian warna oranye tersebut, yang mengapung di sisi Kali Sunter Icon, Minggu (13/3/2022) pagi.

Salah satu warga, Heru Winarno, mengatakan, penemuan mayat ini berawal saat dirinya sedang melintas di pinggiran kali. Tiba-tiba ia mencium bau tak sedap dari pinggir kali. "Lalu saya lihat ke bawah (area kali), melihat ada mayat baju oranye sudah mengapung," katanya.



Melihat adanya mayat mengapung tersebut, Heri bergegas melaporkan kejadian ini ke Polsek Tanjung Priok. Tidak berapa lama petugas piket datang ke lokasi dan dibantu petugas Gulkarmat melakukan evakuasi.



Sesampainya di lokasi, petugas piket langsung melakukan pemeriksaan terhadap mayat yang telah membengkak tersebut. Dari pemeriksaan yang dilakukan, diketahui mayat tersebut merupakan petugas PPSU Kelurahan Sunter Agung.

"Mayat tersebut merupakan petugas PPSU Kelurahan Sunter Agung atas nama Edi Mulyanto (54) kelahiran Ngawi dan mendiang tinggal di Wilayah Ancol Selatan Sunter Agung, Tanjung Priok," ungkap Ricky.
(thm)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2033 seconds (0.1#10.140)