Sehari, Kasus Baru Positif COVID-19 di Bogor Raya Bertambah 10 dan Sembuh 6 Orang

Senin, 15 Juni 2020 - 21:28 WIB
loading...
Sehari, Kasus Baru Positif COVID-19 di Bogor Raya Bertambah 10 dan Sembuh 6 Orang
Dalam sehari kasus terkonfirmasi positif COVID-19 di Bogor Raya (Kota dan Kabupaten Bogor) bertambah 10 orang pada Senin (15/6/2020). Ilustrasi/SINDOnews
A A A
BOGOR - Dalam sehari kasus terkonfirmasi positif COVID-19 di Bogor Raya (Kota dan Kabupaten Bogor) bertambah 10 orang pada Senin (15/6/2020). Kasus sembuh pada pasien terkonfirmasi positif COVID-19 juga mengalami penambahan sebanyak 6 orang.

Rinciannya terdiri dari di Kabupaten Bogor kasus baru positif bertambah 5 orang dan sembuh 2 orang. Sedangkan di Kota Bogor penambahan kasus baru pasien terkonfirmasi positif COVID-19 sebanyak 5 orang dan sembuh 4 orang. (Baca juga; Dalam Satu Hari, 64 Orang Meninggal Dunia akibat Covid-19 )

Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Kabupaten Bogor Syarifah Sofiah menjelaskan, berdasarkan hasil monitoring harian kewaspadaan infeksi COVID-19 pada Senin (15/6/2020) pukul 19.00 WIB, ada penambahan 5 kasus positif, 3 kasus dengan status pasien dalam pengawasan (PDP) yang meninggal dunia dan 2 pasien positif yang sembuh.

"Tambahan 5 kasus positif baru adalah laki-laki, (usia tidak diketahui) asal Bojonggede; perempuan, 70 tahun asal Jasinga; perempuan, 51 tahun asal Ciampea; laki-laki, 51 tahun asal Cibinong dan perempuan, 27 tahun asal Cileungsi (Cluster Pasar Cileungsi)," kata Syarifah dalam keterangan tertulisnya.

Selain itu, dia juga merinci data 2 pasien COVID-19 yang dinyatakan sembuh adalah perempuan, 52 tahun asal Cileungsi dan Perempuan, 20 tahun asal Cileungsi (Cluster Pasar Cileungsi). "Sedangkan untuk 3 kasus PDP meninggal dunia adalah perempuan, 50 tahun asal Pamijahan; laki-laki, 23 tahun asal Tajurhalang dan perempuan, 59 tahun asal Tamansari," ungkapnya.

Dengan demikian total kasus Covid-19 di Kabupaten Bogor, kata dia, hingga saat ini mencapai 299 orang. Dengan rincian positif aktif 218 orang, meninggal 16 orang, dan sembuh 63 orang. (Baca juga; Pedagang di Pasar Cileungsi Tolak Tes COVID-19, Kang Kamil: Ada Miskomunikasi )

"Sedangkan untuk kasus dengan status PDP total berjumlah 1.768 orang, terdiri dari selesai 1291 orang, masih dalam pengawasan 352 orang dan meninggal dunia 125 orang. Adapun kasus dengan Orang Dalam Pemantauan (ODP) total berjumlah 1.651 orang, dengan rincian selesai 1.391 orang dan masih dalam pemantauan 260 orang," ungkapnya.

Sementara itu, Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Kota Bogor Sri Nowo Retno menjelaskan, jumlah pasien terkonfirmasi positif hari ini bertambah 5 orang. "Pasien positif yang sembuh bertambah 4 orang, sedangkan untuk pasien dalam perawatan jumlahnya tetap dan meninggal 1 orang," ujarnya.

Dia juga merinci tentang total pasien terkonfirmasi positif COVID-19 berjumlah 158 orang. Terdiri dari 74 orang sembuh, masih dalam perawatan atau positif aktif 67 orang, dan meninggal dunia 17 orang.

"Sedangkan untuk kasus dengan status PDP berkurang 13 orang. Jadi saat ini yang masih dalam pengawasan sebanyak 41 orang. Sedangkan untuk ODP hingga saat ini masih dalam pemantauan 156 orang," pungkasnya.
(wib)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1659 seconds (0.1#10.140)