Gudang Mebel di Pulogadung Terbakar, Kerugikan Ditaksir Rp500 Juta

Kamis, 03 Maret 2022 - 16:14 WIB
loading...
Gudang Mebel di Pulogadung Terbakar, Kerugikan Ditaksir Rp500 Juta
Si jago merah kembali menyerang sebuah rumah toko (ruko) gudang mebel, kali ini amukan itu terjadi di Gg Remaja 3, RW 07 Jatinegara Kaum, Pulogadung, Jakarta Timur. Foto: Ilustrasi/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Si jago merah kembali menyerang sebuah rumah toko (ruko) gudang mebel , kali ini amukan itu terjadi di Gang Remaja 3, RW 07 Jatinegara Kaum, Pulogadung, Jakarta Timur. Kebakaran diketahui terjadi mulai pukul 11.05 WIB.

Menurut Kasie Ops Damkar Jakarta Timur, Gatot Sulaeman, kebakaran yang melanda ruko tersebut menelan kerugian sekitar Rp500 juta.

"Kebakaran yang menimpa ruko mebel seluas 1.000 meter tersebut membuat pemilik rugi materil sekitar Rp500 juta," ujar Gatot melalui keterangannya, Kamis (3/3/2022).

Gatot menyampaikan, dugaan asal mula kebakaran berawal dari korsleting listrik yang menimbulkan percikan api pada barang-barang yang mudah terbakar.



"Diduga karena korsleting listrik merambat ke barang yang mudah terbakar. Selama api menyala, ruko dalam keadaan terkunci rapat karena ditinggal oleh pemiliknya pulang kampung," katanya.

Dalam proses pemadaman, Gatot mengungkapkan, telah mengerahkan 13 unit mobil damkar beserta 60 personel. Dia menambahkan, api dipadamkan dalam kurun waktu satu jam lebih.

Dia juga menambahkan, tidak ada korban jiwa dalam kebakaran tersebut.
(mhd)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1243 seconds (0.1#10.140)