Lebar Kali Mampang Disebut Tak Sesuai Ukuran Normal 20 Meter

Kamis, 24 Februari 2022 - 02:48 WIB
loading...
Lebar Kali Mampang Disebut Tak Sesuai Ukuran Normal 20 Meter
Lebar Kali Mampang disebut-sebut tak sesuai ukuran normal yang mencapai 20 meter. Sudin SDA Jakarta Selatan pun tak menampiknya lantaran banyaknya bangunan di bantaran kali. Foto/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Lebar Kali Mampang disebut-sebut tak sesuai ukuran normal yang mencapai 20 meter. Sudin Sumber Daya Air (SDA) Jakarta Selatan pun tak menampiknya lantaran banyaknya bangunan di bantaran kali .

"Kalau lebar itu sebenarnya 20 meter. Nyatanya mana ada (20 meter), existing antara 6-10 meter. Di Pasar Jagal, bisa-bisa (lebarnya) 2 meter," ujar Kepala Seksi Pemeliharaan Sudin SDA Jakarta Selatan, Junjung kepada wartawan, Rabu (23/2/2022). Baca juga: Anies Pamer Pengerukan Kali Mampang Rampung 100 Persen

Menurutnya, Kali Mampang saat ini memiliki lebar dengan ukuran yang berbeda-beda, mulai dari 6 hingga 10 meter, hingga ada yang 2 meter saja. Trase Kali Mampang yang tak ideal dari ukuran semestinya karena banyaknya bangunan atau rumah yang dibangun di bantaran kali.

"Nanti mau disampaikan ke camat atau lurah, makanya kok banyak bangunan di pinggir kali," tuturnya.

Sekadar diketahui, PTUN memerintahkan Gubernur DKI Jakarta untuk menuntaskan pengerukan Kali Mampang buntut dikabulkannya gugatan warga. Warga menilai banjir pada 2021 lalu terjadi lantaran Kali Mampang terakhir dikeruk pada 2017 silam.
(kri)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1687 seconds (0.1#10.140)