Penurunan kabel listrik KRL makan korban

Sabtu, 28 Juli 2012 - 10:41 WIB
Penurunan kabel listrik KRL makan korban
Penurunan kabel listrik KRL makan korban
A A A
Sindonews.com - Seoarang penumpang pagi tadi terkapar akibat terkena aliran listrik saat naik ke atas gerbong Kereta Rel Listrik (KRL) ekonomi. Hal ini terjadi, setelah pihak PT Kereta Api Indonesia (KAI) mnenurunkan kabel aliran listrik kereta.

Korban yang diketahui bernama Fahrul Rizal (22) warga Jaya Tunggal, Batu Tulis Kota Bogor ini langsung dilarikan ke Rumah Sakit (RS) Islam Bogor.

Sementara itu, pihak PT KAI mengaku petugas mengaku sudah meminta para penumpang untuk turun dari atas gerbong kereta, namun sebagain penumpang tetap memaksa naik di atas gerbong.

Sebelumnya PT KAI melakukan penurunan kabel listrik pada Sabtu dini hari di stasiun Cilebut. Kebijakan ini dilakukan untuk mencegah para penumpang yang sering naik ke atap kereta.

Penurunan kabel listrik di perlintasan Jakarta-Bogor merupakan yang pertama kali dilakukan oleh PT. KAI. Rencananya penurunna kabel listri kereta juga akan dilakukan di stasiun lain sampai stasiun Tebet-Jakarta.
(kur)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5322 seconds (0.1#10.140)