Korsleting, Kabel Udara Instalasi Gedung Polsek Tanjung Priok Terbakar

Rabu, 05 Januari 2022 - 01:15 WIB
loading...
Korsleting, Kabel Udara Instalasi Gedung Polsek Tanjung Priok Terbakar
Korsleting, kabel udara Instalasi Gedung Polsek Tanjung Priok terbakar. Foto/Istimewa
A A A
JAKARTA - Kabel udara pada instalasi luar gedung Polsek Tanjung Priok, Jalan Gorontalo No.1 RT12/RW01 Kelurahan Sungai Bambu, Kecamatan Tanjung Priok, Jakarta Utara terbakar pada Selasa (4/1/2022) malam. Kebakaran tersebut diduga lantaran korsleting listrik.

Kepala Seksi Operasional (Kasi Ops) Sudin Gulkarmat Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu, Abdul Wahid mengatakan, terbakarnya kabel udara tersebut terjadi pada pukul 22.09 WIB.

”Terjadi penyalaan api pada kabel, pelapor menghubungi pos damkar,” Abdul, Selasa (4/1/2022).

Usai mendapat informasi kebakaran tersebut, pihaknya mengerahkan satu unit mobil pemadam kebakaran (damkar) yang diisi lima orang personel ke lokasi kejadian. Proses pemadaman dilakukan pada pukul 22.15 dan berakhir sekitar lima menit kemudian.

”Pukul 22.20 WIB pemadaman telah selesai,” ujarnya. Abdul menyebut kebakaran diduga karena korsleting listrik. Meski demikian, ia memastikan tidak ada korban jiwa ataupun luka-luka dalam peristiwa itu dan korban nihil.
(ams)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.0925 seconds (0.1#10.140)