Ajak Warga Jakarta Antisipasi Banjir, Anies: Sedia JAKI Sebelum Hujan

Minggu, 26 September 2021 - 15:55 WIB
loading...
Ajak Warga Jakarta Antisipasi Banjir, Anies: Sedia JAKI Sebelum Hujan
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengajak masyarakat agar mengunduh aplikasi JAKI, sebagai antisipasi dini banjir. Foto: SINDOnews/Dok
A A A
JAKARTA - Jakarta kini sedang memasuki musim pancaroba dimana cuaca tidak menentu. Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengajak masyarakat agar mengunduh aplikasi JAKI, sebagai antisipasi dini banjir.

Dalam akun Instagramnya Minggu (26/9/2021), Anies membagikan tips-tips mengantisipasi banjir melalui aplikasi JAKI.

Ajak Warga Jakarta Antisipasi Banjir, Anies: Sedia JAKI Sebelum Hujan


"Sedia JAKI sebelum hujan," tulis Anes. "Smartcitizen, sudah tahu apa itu Sistem Sensor Ketinggian Muka Air?" sambung Anies.



Anies menjelaskan, Sistem Sensor Ketinggian Muka Air membantu masyarakat memantau tinggi muka air agar lebih antisipatif terhadap banjir di musim penghujan. Sistem tersebut bisa dirasakan pada fitur JakPantau di aplikasi JAKI.

Ajak Warga Jakarta Antisipasi Banjir, Anies: Sedia JAKI Sebelum Hujan


Anies lalu menyisipkan sebuah link agar netizen atau masyarakat dapat segera mengunduh aplikasi JAKI. "Yuk, siaga sedari sekarang melalui JakPantau dengan unduh aplikasi JAKI melalui tautan qrco.de/appsjaki," tutupnya.
(thm)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2539 seconds (0.1#10.140)