Ribuan Ikan Mati Mendadak di Kali Ancol, Sudin LH Jakut Ambil Sampel Air

Selasa, 30 Maret 2021 - 18:56 WIB
loading...
Ribuan Ikan Mati Mendadak di Kali Ancol, Sudin LH Jakut Ambil Sampel Air
Suku Dinas Lingkungan Hidup Kota Jakarta Utara melakukan penyelidikan kasus ribuan ikan yang mati mendadak di Kali Ancol, Pademangan, Jakarta Utara pada Senin (29/3/2021). SINDOnews/Yohannes Tobing
A A A
JAKARTA - Suku Dinas Lingkungan Hidup Kota Jakarta Utara melakukan penyelidikan kasus ribuan ikan yang mati mendadak di Kali Ancol , Pademangan, Jakarta Utara pada Senin (29/3/2021).

Kasi Wasdal dampak lingkungan dan kebersihan Sudin LH Jakut, Suparman mengatakan, dalam penyelidikan, pihaknya mengambil sampel air di dua titik Kali Ancol.

"Kami melakukan pengambilan sampel air di dua titik, yaitu sampel di atas Dam air dan di bawah Dam air," kata Suparman di lokasi Selasa (30/3/2021). (Baca juga; Mayat Pakai Baju Batik di Kali Ancol Gegerkan Warga Pademangan )

Menurut Suparman, pihaknya mengambil sampel dari dua titik yang berbeda untuk perbandingan kondisi air di kali Ancol. (Baca juga; Heboh Ribuan Ikan Mati Mendadak di Situ Citongtut Bogor, Apa Penyebabnya? )

"Yang kita lihat kondisi air yang di atas pun tidak terlalu keruh sama seperti yang di bawah, tetapi apakah air itu masih memenuhi baku atau tidak nanti hasil lab yang menjawab," tutur Suparman.

"Dan ada kandungan apa saja nanti akan dijawab oleh lab Jadi kami belum bisa mengindikasi Air ini tercemar air limbah atau tidak kami tidak bisa menjawab," lanjutnya.

Adapun untuk hasil penelitian, Suparman mengatakan hasil secepatnya akan didapat kurang lebih dua minggu. "Kalau normatif 15 hari mudah-mudahan kurang, sudah bisa keluar hasilnya dan kami akan menjawab ke media," Tutupnya.

Berita sebelumnya, Ribuan ikan di Kali Ancol, Kecamatan Pademangan, Jakarta Utara mati secara mendadak pada Senin (29/3/2021). Kematian ribuan ikan inipun menjadi suatu hal yang misterius.
(wib)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1800 seconds (0.1#10.140)