Awas Terperosok! Lubang Jalan di Pantura Semarang Tertutup Banjir

Rabu, 24 Februari 2021 - 20:17 WIB
loading...
Awas Terperosok! Lubang Jalan di Pantura Semarang Tertutup Banjir
Pengguna jalan yang hendak melintasi jalur Pantura Kaligawe, Semarang harus ekstra hati-hati karena lubang jalan terendam banjir. Foto/iNews TV/Taufik Budi
A A A
SEMARANG - Awas Terperosok! Para pengguna jalan yang hendak melintasi jalur Pantura , Kaligawe, Semarang Jawa Tengah harus ekstra hati-hati dan meningkatkan kewaspadaan. Banjir masih menggenangi jalan dan menutup lubang-lubang sehingga membahayakan pengendara.


Genangan banjir terjadi di beberapa titik yakni dengan ketinggian bervariasi. Paling parah berada di bawah ujung tol Kaligawe yakni ketinggian banjir mencapai 60-70 cm.


"Jalan depan RSI Sultan Agung dan Kampus Unissula sekitar 30-40 centimeter, Simpang Kecamatan (Genuk) Lama 40-50 sentimeter, dan Jalan depan Mapolsek Genuk 10-20 centimeter," kata Kapolsek Genuk Kompol Subroto, Rabu (24/2/2021).


Sejumlah anggota polisi dikerahkan ke lokasi banjir untuk mengatur arus lalu lintas. Untuk mencegah kemacetan, polisi mengarahkan sepeda motor dan mobil kecil untuk melintas ke Jalan Wolter Monginsidi.

"Pengaturan pengalihan arus lalu lintas dari Demak menuju Jalan Wolter Monginsidi, mengingat di depan Kecamatan Lama genangan air masih sekitar 40-50 centimeter," ungkapnya.



Sementara arus lalu lintas dari Semarang ke Demak cukup lancar. "Sebaliknya dari Demak ke Semarang agak tersendat karena masih adanya genangan air," ujarnya.

Namun, masih terdapat pula pengendara sepeda motor yang nekat menerobos banjir hingga kendaraannya mogok. "Kita juga membantu pengguna jalan yang terjebak banjir, sekaligus melakukan pengaturan lalu lintas," jelasnya.
(shf)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1716 seconds (0.1#10.140)