Angke dan Sunter Siaga 1, Pintu Air Manggarai dan Karet Masih Belum Aman

Sabtu, 20 Februari 2021 - 18:57 WIB
loading...
Angke dan Sunter Siaga 1, Pintu Air Manggarai dan Karet Masih Belum Aman
Status TMA di pintu air yang ada di Jakarta. Foto/SDA DKI Jakarta
A A A
JAKARTA - Menjelang malam pintu air di hulu Jakarta masih belum aman dari banjir . Dua pintu air di barat dan timur Jakarta malah terpantau dalam status siaga 1.

Kedua lokasi itu berada di Angke hulu yang berada di pintu air gendong, Muara Angke dan Sunter hulu yang lokasinya berada di timur Jakarta. Dengan peningkatan status itu maka banjir diperkirakan masih akan melanda Jakarta.

“Update Tinggi Muka Air, Sabtu 20 Februari 2021 Pukul 18.00 WIB,” kata Dinas Sumber Daya Air dalam cuitannya diakun twitter-nya, Sabtu (20/2/2021). Dalam keterangan selanjutnya, kondisi ketinggian air di Angke hulu sendiri telah mencapai 365 centimeter. Sementara di Sunter Hulu, ketinggian air mencapai 270 sentimeter.

Selain pemantauan keduanya, kondisi siaga 2 juga terjadi di pos pantau air Karet yang mencapai ketinggian 590 sentimeter. Sementara pada di sentral Jakarta, atau pintu air manggarai, ketinggian air mencapai 835 meter atau siaga 3.

Adapun meningkatnya status siaga 1 di angke hulu berdampak pada genangan sepanjang aliran Kali Angke, kali sekretaris dan Kali Pesing, serta sebagian anak Kali Pesanggrahan.

Kawasan pemukiman penduduk di Green Garden, Pesing Koneng, hingga Kedaung Kali Angke, serta Pasar Ikan Angke akan terdampak. Kondisi serupa juga terjadi di Hulu Sunter yang masuk dalam aliran air Kali Sunter dan mati. Kawasan seperti Kelapa Gading, Sunter, dan Koja di Jakarta Utara, serta Cipinang, Jatinegara, hingga Bambu Apus terancam genangan air.

(mhd)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1917 seconds (0.1#10.140)