Penduduk Jakarta Didominasi Laki-Laki, Netizen: Pantesan Saya Jomblo

Minggu, 14 Februari 2021 - 16:48 WIB
loading...
Penduduk Jakarta Didominasi Laki-Laki, Netizen: Pantesan Saya Jomblo
Pemprov DKI Jakarta melalui akun instagram @dkijakarta menginformasikan bila penduduk di ibu kota didominasi oleh laki-laki. Foto/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Pemprov DKI Jakarta melalui akun instagram @dkijakarta menginformasikan bila penduduk di ibu kota didominasi oleh laki-laki . Dalam postingan itu juga terlihat penduduk DKI Jakarta berjumlah 10,56 juta tersebar di lima wilayah.

Di Jakarta Timur sebanyak 3,04 jiwa atau 28,7%, Jakarta Barat 23,05%, Jakarta Selatan 21,08%, Jakarta Utara 16,84%, Jakarta Pusat 10,01%, dan Kepulauan Seribu 0,26%. “102 rasio jenis kelamin. Jumlah penduduk laki-laki lebih banyak dari pada jumlah penduduk perempuan,” tulis keterangan dalam caption postingan gambar, Minggu (14/2/2021).

Penduduk Jakarta Didominasi Laki-Laki, Netizen: Pantesan Saya Jomblo


Sementara untuk kategori umur. Generasi milenial (1981-1996) masih mendominasi penduduk Jakarta sebesar 26,78%. Generasi z (1997-2012) sebesar 25,65%. Generasi x (1965-1980) sebesar 23,64%. Post Generasi z (lahir setelah 2012) sebesar 11,25%. Baby Boomer (lahir tahun 1946-1964) 11,09%. Dan Pre Boomer (lahir sebelum 1945) sebesar 1,32%.

“Jakarta juga didominasi oleh usia produktif 15-64 tahun sebanyak 71,98%,” tambahnya keterangan postingan tersebut. (Baca juga; Waduh, Mayoritas Penduduk Indonesia Hanya Tamatan SMP )

Postingan ini mendapatkan reaksi beragam dari sejumlah pihak. Sejumlah netizen berkomentar tentang dirinya sendiri. “Pantesan saya jomblo,” komentar @muh_haril menanggapi banyaknya pria yang mendominasi penduduk Jakarta.

“Serius ya hasil sensus di DKI laki2 lebih banyak dari perempuan... waduh? kirain sebaliknya... Coba cek di daerah penyangga bodetabek gimana?,” tambah @manajemankampus. (Baca juga; Penduduk Indonesia Bertambah Jadi 270,2 Juta Jiwa, BKKBN: Pertambahan Paling Besar dari Jabar )
(wib)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1371 seconds (0.1#10.140)