Mapolsek Jatinegara Geger Kehadiran 'Pengunjung' Biawak 2 Meter

Kamis, 04 Februari 2021 - 19:32 WIB
loading...
Mapolsek Jatinegara Geger Kehadiran Pengunjung Biawak 2 Meter
Mapolsek Jatinegara geger dengan kehadiran biawak sepanjang 2 meter dan membuat kaget para personel polisi di sana, Kamis (4/2/2021). Foto: SINDOnews/Okto Rizki Alpino
A A A
JAKARTA - Mapolsek Jatinegara geger dengan kehadiran biawak sepanjang 2 meter dan membuat kaget para personel polisi di sana, Kamis (4/2/2021). Biawak itu pertama kali dilihat oleh Kushaeri, pemilik warung makan di area Mapolsek Jatinegara.



"Tiba-tiba jatuh dari kotak panel listrik di bagian depan Polsek. Memang panel ini terhubung ke plafon," kata Kushaeri di Polsek Jatinegara, Jakarta Timur.

Biawak dengan panjang 2 meter itu sempat melarikan diri ke bagian belakang Polsek Jatinegara ke lokasi penyimpanan barang bukti sepeda motor hasil ungkap kasus pencurian.



Lantaran dikhawatirkan mengganggu pelayanan ke warga yang datang melapor, beberapa personel Polsek Jatinegara turun tangan melakukan penangkapan.

"Biawaknya sempat sembunyi di sekitar motor-motor barang bukti curian, tapi berhasil ditangkap sama anggota. Sempat geger juga karena takut masuk ke dalam Polsek kan," ucapmya.



Kushaeri menuturkan, kemunculan Biawak di area Mapolsek Jatinegara bukan pertama kalinya. Terhitung sejak tahun 2020 lalu hingga kini sudah empat kali terjadi.

Reptil yang perawakannya menyerupai Komodo itu diduga masuk lewat bagian belakang Polsek Jatinegara yang terhubung dengan aliran Kali Ciliwung.

"Sebelumnya malah sampai masuk ke kolam ikan di Polsek. Waktu itu juga langsung ditangkap sama anggota Polsek lalu diserahkan ke Damkar," tuturnya.

Biawak itu rencananya diserahkan ke jajaran Sudin Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Jakarta Timur yang kerap menangani evakuasi hewan liar.
(thm)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1821 seconds (0.1#10.140)