Pasang 16 Baliho di DKI, Sahroni Pastikan Tak Ada Tujuan Politis
loading...
A
A
A
JAKARTA - Anggota DPR RI Dapil DKI Jakarta III, Ahmad Sahroni memasang baliho yang bertuliskan "Mimpi Jadi__ (isi sendiri) mumpung mimpi gratis, gak bayar" di 16 titik jalan utama DKI Jakarta, mulai dari Jalan Asia Afrika hingga jalan menuju Bandara Soekarno-Hatta. Pemasangan baliho yang masif ini tentu saja menjadi pertanyaan publik mengingat harga pemasangan baliho yang tidak murah.
Namun, Sahroni menegaskan bahwa pemasangan baliho ini tidak memiliki tujuan apapun, melainkan untuk memotivasi anak muda untuk berani bermimpi."Terkait baliho yang lagi ramai, khususnya di Jakarta, saya beneran ga ada maksud politis atau apa dalam pemasangan baliho itu. Emang saya pengen bener-bener bisa memotivasi anak muda khususnya di Ibu Kota untuk terus bermimpi setinggi-tingginya," kata Sahroni kepada wartawan, Senin (11/1/2021).
Wakil Ketua Komisi III DPR ini menceritakan, sejak muda dirinya adalah pemimpi. Ia kerap memiliki tujuan besar untuk menjadi sukses dan hal itu selalu ditindaklanjuti dengan berusaha keras serta berdoa, karena dia memulainya dari level bawah. (Baca: Ada Pelanggaran Protokol Kesehatan, Wagub DKI Ajak Masyarakat Lapor ke Aplikasi Jaki)
"Ya kan saya ini cuma supir dulunya. Gembel banget, nggam punya apa-apa, namun benar-benar dengan kerja keras, saya akhirnya bisa seperti sekarang. Ini membuktikan bahwa apapun latar belakang kita, selama kita mau berjuang, maka kesuksesan itu bisa diraih," ungkapnya.
Adapun baliho itu yang dikaitkan dengan Pilpres 2024 mendatang, Bendahara Umum Partai Nasdem ini menegaskan bahwa tak ada muatan politik sama sekali dalam baliho tersebut, terbukti tidak ada lambang partai atau mirip seperti orang yang hendak mencalonkan diri.
"Nggak ada politik-politiknya. Liat aja bahkan balihonya nggak ada lambang partai, nggak ada lambang DPR, jadi ini memang benar-benar bentuk usaha saya dalam menginspirasi anak muda dalam bermimpi," ucap Sahroni.
Lihat Juga: Program Tanam 3 Juta Pohon dan Perbanyak RTH, Suswono: Turunkan Suhu di Jakarta 2 Derajat
Namun, Sahroni menegaskan bahwa pemasangan baliho ini tidak memiliki tujuan apapun, melainkan untuk memotivasi anak muda untuk berani bermimpi."Terkait baliho yang lagi ramai, khususnya di Jakarta, saya beneran ga ada maksud politis atau apa dalam pemasangan baliho itu. Emang saya pengen bener-bener bisa memotivasi anak muda khususnya di Ibu Kota untuk terus bermimpi setinggi-tingginya," kata Sahroni kepada wartawan, Senin (11/1/2021).
Wakil Ketua Komisi III DPR ini menceritakan, sejak muda dirinya adalah pemimpi. Ia kerap memiliki tujuan besar untuk menjadi sukses dan hal itu selalu ditindaklanjuti dengan berusaha keras serta berdoa, karena dia memulainya dari level bawah. (Baca: Ada Pelanggaran Protokol Kesehatan, Wagub DKI Ajak Masyarakat Lapor ke Aplikasi Jaki)
"Ya kan saya ini cuma supir dulunya. Gembel banget, nggam punya apa-apa, namun benar-benar dengan kerja keras, saya akhirnya bisa seperti sekarang. Ini membuktikan bahwa apapun latar belakang kita, selama kita mau berjuang, maka kesuksesan itu bisa diraih," ungkapnya.
Adapun baliho itu yang dikaitkan dengan Pilpres 2024 mendatang, Bendahara Umum Partai Nasdem ini menegaskan bahwa tak ada muatan politik sama sekali dalam baliho tersebut, terbukti tidak ada lambang partai atau mirip seperti orang yang hendak mencalonkan diri.
"Nggak ada politik-politiknya. Liat aja bahkan balihonya nggak ada lambang partai, nggak ada lambang DPR, jadi ini memang benar-benar bentuk usaha saya dalam menginspirasi anak muda dalam bermimpi," ucap Sahroni.
Lihat Juga: Program Tanam 3 Juta Pohon dan Perbanyak RTH, Suswono: Turunkan Suhu di Jakarta 2 Derajat
(hab)