Ada Aksi Demo, Direktur Transjakarta: Layanan Kembali Normal Jika Sudah Kondusif

Rabu, 28 Oktober 2020 - 10:59 WIB
loading...
Ada Aksi Demo, Direktur...
Direktur Operasi Transjakarta, Prasetia Budi mengatakan, terkait ada demonstrasi di sekitar Istana, pelayanan bus Transjakarta mengalami modifikasi rute. Foto/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Direktur Operasi PT Transportasi Jakarta ( Transjakarta ), Prasetia Budi mengatakan, terkait ada rencana kegiatan aksi demonstrasi di sekitaran Patung Kuda, Monas, dan Istana, pelayanan bus Transjakarta mengalami modifikasi rute.

Sebab, selama aksi demonstrasi dilakukan penutupan sejumlah ruas jalan di sekitar Patung Kuda, Monas, dan Istana. "Maka itu, beberapa layanan Transjakarta akan diberlakukan modifikasi layanan rute," ujarnya pada wartawan, Rabu (28/10/2020). (Baca juga; Penutupan Jalan, Sejumlah Rute Transjakarta Diperpendek dan Dialihkan )

Dia menjelaskan, PT Transjakarta bekerja sama dengan Polda Metro Jaya terus berkoordinasi guna memastikan keamanan baik pelanggan, petugas di lapangan dan keberlangsungan operasional Transjakarta hari ini. (Baca juga; Jasa Marga Berlakukan Contraflow di Tol Jakarta Cikampek Km 47 hingga Km 61 )

"Layanan akan kembali normal apabila kondisi sudah kondusif serta dapat dilintasi armada bus," tuturnya. Dia menambahkan, sebagian rute transjakarta saat ini masih beroperasi normal.

Adapun bentuk modifikasi yang diberlakukan sebagai berikut:

Koridor 1 (Blok M – Kota) : Mengalami pengalihan rute dan untuk sementara tidak melewati Halte Monas dan Halte Bank Indonesia untuk kedua arah.

Koridor 2 (Harmoni – Pulogadung) : Mengalami pengalihan rute dan untuk Pulogadung tidak melewati Halte Monas sampai dengan Halte Kwitang. Sementara arah sebaliknya tidak melewati halte Atrium sampai dengan halte Pecenongan.

Koridor 3 (Kalideres - Pasar Baru) : Mengalami perpendekan rute menjadi Kalideres – Harmoni.

Koridor 8A (Grogol 2 – Juanda) : Mengalami perpendekan rute menjadi Grogol 2– Harmoni.

Rute 5C ( PGC 1 – Harmoni) : Mengalami perpendekan rute menjadi PGC 1 - Senen Sentral.
(wib)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1957 seconds (0.1#10.140)