Satpol PP DKI Kerahkan Tim Patroli Motor Tertibkan Protokol Kesehatan Covid-19

Rabu, 21 Oktober 2020 - 19:01 WIB
loading...
Satpol PP DKI Kerahkan Tim Patroli Motor Tertibkan Protokol Kesehatan Covid-19
Satpol PP DKI Jakarta mengerahkan Tim Motorik Prada untuk menertibkan protokol kesehatan Covid-19. Foto/SINDOnews/Ilustrasi.dok
A A A
JAKARTA - Satpol PP DKI Jakarta mengerahkan Tim Penegak Perda Beroda Dua (Motorik Prada) untuk menertibkan protokol kesehatan Covid-19 . Titik operasional tim Motorik Prada difokuskan berpatroli di kawasan Sudirman-Thamrin serta Jalan Medan Merdeka Selatan setiap hari.

Kepala Seksi Operasi Satpol PP DKI Jakarta, Fitrano Jaya Putra Askari mengatakan, tim Motorik Prada berjumlah 34 orang terdiri dari 25 laki-laki dan sembilan perempuan. Mereka dilengkapi dengan 22 unit sepeda motor. Mereka dibagi menjadi regu piket dan regu cadangan.

Regu piket melakukan patroli rutin di Jalan Sudirman - Thamrin dan Jalan Medan Merdeka Selatan selama 24 jam. Sedangkan tim cadangan melaksanakan patroli pukul 08.00-16.00 WIB dengan penambahan titik lokasi pengawasan seperti Tugu Tani, Jalan Cikini, Jalan Diponegoro, Taman Suropati, kemudian Bundaran HI.

"Kami akan menertibkan warga yang abai akan protokol kesehatan Covid-19. Kalau ada kerumunan kami akan bubarkan," kata Fitrano kepada wartawan, Rabu (21/10/2020). (Baca: Angka Kematian Akibat Covid-19 Turun, DKI Klaim PSBB Transisi Berjalan Efektif)

Fitrano menjelaskan, Tim Motorik Prada juga dibentuk untuk melaksanakan patroli antisipasi pelanggaran Perda No 8/2007 tentang Ketertiban Umum. Menurutnya, tim akan melakukan pendekatan secara humanis.

"Kami melakukan pengawasan trantibum. Jika ada pelanggar kami imbau dengan cara baik-baik. Apabila dia mengulang kembali melakukan pelanggaran pasti anggota sudah hafal, maka akan kami tindak," pungkasnya.
(hab)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1083 seconds (0.1#10.140)