Warga Apartemen Kalibata City: Lebih Banyak Hal Positif Dibanding yang Negatif

Kamis, 01 Oktober 2020 - 18:00 WIB
loading...
A A A
Karenanya, para penghuni apartemen Kalibata City menyayangkan jika ada oknum atau pihak yang membuat citra Kalibata City menjadi negatif. (Baca Juga: Arsitektur Indah Bandara-Bandara Di Dunia)

“Di sini ada 18 tower yang didalamnya total ada 13.580 unit. Jika satu unit diisi oleh dua orang saja, berarti ada 26 ribu jiwa, dan itu banyak sekali. Satu kejadian oleh oknum bisa merusak citra seluruhnya. Padahal masih banyak hal-hal positif yang tidak terekspose,” tegasnya.

General Manager Apartemen Kalibata City Ishak Lopung mengungkapkan pasca kejadian beberapa pekan lalu, pihaknya semakin memperketat keluar masuk orang yang bukan penghuni.

Selain untuk menjaga keamanan dan kenyamanan para penghuni, pengetatan itu juga dilakukan agar tidak ada lagi kejadian yang berpotensi mencoreng nama baik Apartemen Kalibata City.“Sekuriti akan lebih aktif menanyakan dan mengawasi dengan seksama. Kami juga akan black list, agen-agen properti yang kedapatan menyewakan harian,” tegas Ishak.
(mhd)
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2017 seconds (0.1#10.140)