Bogor Diguyur Hujan, Ketinggian Katulampa 10 Cm Berstatus Normal

Minggu, 27 September 2020 - 17:19 WIB
loading...
Bogor Diguyur Hujan, Ketinggian Katulampa 10 Cm Berstatus Normal
Hingga pukul 16.00 WIB, Minggu (27/9/2020) TMA Sungai Ciliwung di Bendung Katulampa setinggi 10 centimeter dengan status siaga 4 atau normal. Foto: SINDOnews/Haryudi
A A A
BOGOR - Hujan deras yang menguyur wilayah Bogor sejak pukul 15.00 WIB, Minggu (27/9/2020) tidak membuat tinggi muka air (TMA) Sungai Ciliwung di Bendung Katulampa, Bogor Timur, Kota Bogor naik.

Petugas Jaga Bendung Katulampa Achmad Aliyudin menyebutkan hingga pukul 16.00 WIB, TMA Sungai Ciliwung di Bendung Katulampa setinggi 10 centimeter dengan status siaga 4 atau normal. (Baca juga: Beredar Kabar Gunung Salak Bogor Terbelah, Ini Penjelasan BNPB)

"Saat ini hujan gerimis masih terus mengguyur wilayah Bogor, khususnya kawasan hulu sungai Ciliwung yaitu Puncak. Maka itu, bagi warga yang tinggal di bantaran sungai Ciliwung untuk tetap waspada," katanya, Minggu 26 September 2020.

Diberitakan sebelumnya, hujan deras yang mengguyur wilayah Bogor pada Senin 21 September 2020 membuat Tinggi Muka Air (TMA) Sungai Ciliwung di Bendung Katulampa sempat menyentuh level tertinggi yakni 250 centimeter atau siaga 1 banjir Jakarta. (Baca juga: Tinjau Pengerukan, Plt Sekda DKI Instruksikan Petugas Amankan Seluruh Saluran Air)
(jon)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1549 seconds (0.1#10.140)