PMI DKI Salurkan 10.000 Paket Sembako bagi Warga di Zona Merah Covid-19

Selasa, 22 September 2020 - 22:01 WIB
loading...
PMI DKI Salurkan 10.000 Paket Sembako bagi Warga di Zona Merah Covid-19
Palang Merah Indonesia (PMI) DKI Jakarta menyalurkan 500 paket sembako kepada warga RW 04, Kelurahan Bendungan Hilir, Kecamatan Tanah Abang. Foto: SINDOnews.Yohannes Tobing
A A A
JAKARTA - Sebagai bentuk dukungan terhadap warga yang rentan dengan Covid-19, Palang Merah Indonesia (PMI) DKI Jakarta menyalurkan 500 paket sembako kepada warga RW 04, Kelurahan Bendungan Hilir, Kecamatan Tanah Abang.

Sekertaris PMI DKI Jakarta Arief Rahman mengatakan,pembagian sembako ini adalah sebuah program Kolaborasi Sosial Berskala Besar (KSBB) terhadap masyarakat di zona merah. (Baca juga: PMI DKI Lakukan Penyemprotan Disinfektan di Area Perkantoran MNC Group)

"Hari ini kami menyalurkan 500 paket sembako program KSBB di RW 04, Kelurahan Benhil, Kecamatan Tanah Abang. Kita ketahui bersama bahwa di wilayah ini zona merah yang terdampak Covid-19," ujar Arief kepada SINDOnews di SDN 05 Benhil, Selasa (22/9/2020).

Disebutkan Arief, pembagian sembako ini dilakukan secara serentak di beberapa zona merah di wilayah DKI Jakarta. "Ada sekitar 10.000 paket sembako yang kami salurkan di zona merah, kami sudah punya peta dan lokasinya," ucapnya. (Baca juga: Swab Test Gratis bagi Tenaga Medis Dimulai Hari Ini di Jabodetabek)

Selain penyaluran sembako, PMI juga telah melakukan aksi melawan Covid-19 dengan melakukan edukasi penerapan protokol kesehatan sekaligus penyemprotan masal baik pemukiman, rumah ibadah, fasilitas umum, sekolah, pasar hingga perkantoran.

"Kami menilai disaat virus itu tidak ada obatnya, maka salah satu syarat adalah dengan melaksanakan protokol kesehatan itu sendiri seperti 3M," ucap Arief.
(thm)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1748 seconds (0.1#10.140)