Sepekan PSBB Diterapkan, Volume Kendaraan di Jakarta Menurun 20%

Senin, 21 September 2020 - 12:03 WIB
loading...
Sepekan PSBB Diterapkan, Volume Kendaraan di Jakarta Menurun 20%
Volume kendaraan saat PSBB dilakukan kembali relatif lancar. Foto/Dok/SINDOphoto
A A A
JAKARTA - Volume lalu lintas di Jakarta selama sepekan penerapan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) ketat mengalami penurunan sekitar 20 persen. Arus lalu lintas pun relatif lancar.

Kepala Dinas Perhubungan DKI Jakarta Syafrin Liputo mengatakan, berdasarkan hasil pemantauan, selama PSBB berlaku, situasi lalu lintas di Jakarta relatif lancar. Penurunan volume lalu lintas antara 5,23 persen hingga 19,28 persen dibandingkan saat pemberlakukan PSBB masa transisi.

"Ada penurunan volume kendaranhampir 20 persen dibandingkan saat masa transisi lalu," kata Syafrin kepada wartawan di Jakarta, Senin (21/9/2020). ( )

Seperti diketahui sebelumnya, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengambil langkah tegas dengan kembali menerapkan pengetatan PSBB sejak 14 September 2020. ( )

Pengetatan PSBB dilakukan hingga 27 September mendatang lantaran angka kasus Covid-19 di Ibu Kota terus meroket.Sedangkan, kapasitas tempat tidur, baik di kamar isolaasi ataupun ruang ICU yang ada rumah sakit rujukan terus menipis. Dengan penerapan kembali pengetatan PSBB ini, Anies pun berharap, penyebaran Covid-19 di ibu kota bisa segera terkendali.
(mhd)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1909 seconds (0.1#10.140)