Gandeng iNews.id, Kementerian PUPR Gelar SDA Goes to School

Selasa, 11 Februari 2020 - 18:06 WIB
Gandeng iNews.id, Kementerian PUPR Gelar SDA Goes to School
Gandeng iNews.id, Kementerian PUPR Gelar SDA Goes to School
A A A
JAKARTA - Direktorat Jendral (Ditjen) Sumber Daya Air Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) bersama iNews.id menggelar acara SDA Goes to School 2020 di SMAN 6 Jakarta Selatan.

Kepala Subdit Operasi dan Pemeliharaan Sungai dan Pantai Direktorat Jendral Sumber Daya Air PUPR, Dwi Aryani Semadhi mengatakan, pada Selasa (11/2/2020) pihaknya secara rutin menggelar pemilihan duta air. Untuk tahun ini, acara diselenggarakan bersama iNews.id dan SMAN 6 Jakarta.

"Mengacu pada UNESCO tahun ini mengangkat tema air dan perubahan iklim jadi SDA muda adalah sekumpulan pegawai PU yang merasa muda yang umurnya masih di bawah 35 tahun jadi kami dorong untuk berkiprah di acara ini, salah satunya adalah acara yang hari ini adalah SDA muda menyapa," kata Dwi di SMAN 6 Jakarta Selatan pada Selasa (11/2/2020).

Dwi menuturkan, acara ini juga disesuaikan dengan umur dan keberadaan para siswa SMA serta disesuaikan dengan apa yang ada pada lingkungan mereka khususnya terkait dengan masalah sampah kebersihan lingkungan termasuk konservasi seperti penanaman pohon. Pasalnya, hal itu adalah yang bisa dilajukan oleh anak-anak SMA. "Kita tak terlalu muluk mereka tidak harus mengetahui bangunan perairan dan sebagainya jadi belajar dari lingkungan masing-masing," tuturnya.

Sehingga, lanjut dia, upaya Kementerian PU saat ini bagaimana mendekatkan program ini kepada siswa mukai dari tingkat terendah yaitu TK hingga SMA. "Jadi kita carinya adalah salah satu wakil dari mereka sendiri. Jadi siswa SMA yang diadakan di sini, siapapun yang terpilih bisa menyosialisasikan. Kita akan ajak duta ini untuk mengenalkan PUPR dalam arti luas, jadi mereka bisa sebarkan ke teman dan lingkungannya," ujarrnya.

Untuk audisinya kita bagi tiga daerah Jabodetabek yaitu ada di Jakarta, Tangerang dan Bekasi. Sementara itu, Kepala Sekolah SMAN 6, Helmi Rosana mengatakan, acara ini sangatlah baik untuk pengenalan siswa terhadap Sumber Daya Air yang ada. "Bagi saya acara ini sangat berguna dimana Kementerian PUPR sadar akan pentingnya air karena nyawanya kita adalah air," ujaranya.

Dia menyambut baik dengan acara yang diselenggarakan ini. Menurutnya, kedepannya diharapkan acara seperti ini bisa terus dilanjutkan. Pihaknya terus melakukan edukasi terkait betapa pentingnya air dalam kehidupan. "Kalau di sekolah kita implementasikan dengan membuat lubang biopori dimana menjadi sumber resapan untuk air," ucapnya.
(whb)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.9370 seconds (0.1#10.140)