Diguyur Hujan Deras, Tujuh Kelurahan di Jakarta Utara Tergenang Banjir

Kamis, 23 Januari 2020 - 18:10 WIB
Diguyur Hujan Deras, Tujuh Kelurahan di Jakarta Utara Tergenang Banjir
Diguyur Hujan Deras, Tujuh Kelurahan di Jakarta Utara Tergenang Banjir
A A A
JAKARTA - Hujan deras yang mengguyur wilayah Jakarta Utara pada Kamis (23/1/2020) pagi membuat sedikitnya 13 ruas jalan tergenang banjir. Upaya pengurangan debit air terus dilakukan dengan menggunakan pompa mobile milik Pemkot Jakarta Utara.

Wali Kota Jakarta Utara, Sigit Wijatmoko, mengatakan, penyebab banjir di wilayahnya pagi tadi akibat curah hujan yang tinggi. "Penyebabnya intensitas curah hujan yang tinggi dengan durasi yang cukup panjang," kata Sigit saat dikonfirmasi,.

Sigit menyebut wilayah terdampak banjir di wilayahnya tercatat di tujuh kelurahan. Ketinggian air bervariasi mulai dari 10-60 centimeter (cm). Meski demikian, Sigit memastikan genangan yang terjadi hari ini tidak berdampak buruk bagi aktivitas warga. Pemotor maupun pengendara mobil masih bisa melintas lantaran genangan banjir belum terlalu parah.

Untuk membantu menyurutkan genangan banjir, Sigit telah menyebar sejumlah pompa mobile. Imbasnya, menjelang siang sejumlah genangan mulai surut. “Operasional pompa mampu mengatasi genangan dengan waktu relatif singkat," tutupnya.

Berikut wilayah terdampak banjir akibat hujan deras di wilayah Jakarta Utara:

Kelurahan Cilincing: - Jalan Pedongkelan, RT 001 hingga RT 003, RW 09. Ketinggian air 20-30 cm.
- Jalan Bulak Cabe, RT 004 hingga RT 007, RW 09. Ketinggian air 20-30 cm.
- Jalan Cilincing Bhakti, RT 001 hingga RT 011, RW 06. Ketinggian air 15-20 cm.
- Jalan Bhakti, RT 009 hingga RT 011, RW 005. Ketinggian air 15-30 cm.

Kelurahan Marunda:
-RT 007/RW 007. Ketinggian air 20-30 cm.

Kelurahan Semper Timur:
-Jalan Swadaya I, RW 011. Ketinggian air 15 cm.

Kelurahan Sunter Jaya;
- Depan Kantor CPNP, Jalan Yos Sudarso. Ketinggian air 30-40 cm
- Jalan Blok O. Ketinggian air 40-60 cm.

Kelurahan Sungai Bambu:
- Jalan Gaya Motor II (Tembok Bolong). Ketinggian air 50-60 cm.

Kelurahan Tugu Utara
- Jalan Mangga RW 011, RW 002, RW 003, RW 004, dan RW 010. Ketinggian air 10-30 cm.
- Jalan Kramat Jaya depan Islamic Centre. Ketinggian air 20 cm.
- Kampung Beting Jaya, RW 018. Ketinggian air 15 cm.

Kelurahan Pegangsaan Dua
- Perumahan Green Hill. Ketinggian air 15 cm.
(thm)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6047 seconds (0.1#10.140)