Kakek Berusia 75 Tahun Ditemukan Meninggal Dunia di Rumahnya

Kamis, 16 Januari 2020 - 14:01 WIB
Kakek Berusia 75 Tahun Ditemukan Meninggal Dunia di Rumahnya
Kakek Berusia 75 Tahun Ditemukan Meninggal Dunia di Rumahnya
A A A
JAKARTA - Kakek berusia 75 tahun ditemukan meninggal dunia di rumahnya, Kampung Buaran RT 001/RW 02 Desa Lambangsari, Kecamatan Tambun Selatan, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat. Jenazah Matasan itu pertama kali ditemukan oleh tetangganya yang curiga dengan bau busuk dari dalam rumah kakek 75 tahun tersebut.

Rian (27) bersama ayahnya terpaksa mendobrak rumah yang ditempati Matasan. Terlebih, Rian mencium bau busuk dari dalam rumah kakek yang tinggal sebatang kara tersebut.

Awalnya, Rian mengadu ke ayahnya Yanto untuk memeriksa di mana sumber bau tak sedap itu berasal. Saat diperiksa, ternyata bau busuk itu berlokasi di rumah kakek Matasan.

"Jadi, saksi bilang kalau rumah korban sudah berbau tidak sedap," kata Kapolsek Tambun Kompol Siswo saat dikonfirmasi wartawan, Kamis (16/1/2020).

Pihak kepolisian menduga kakek tersebut sudah meninggal sejak Selasa 14 Januari 2020 lalu.
"Diperkirakan meninggalnya kemarin (Selasa) tapi baru diketahui warga sekitar Rabu 15 Januari 2020. Dugaan kita korban telah meninggal sehari sebelumnya," kata dia.

Meski di sekeliling rumahnya banyak saudara, kata Siswo, kakek malang itu tetap tinggal seorang diri. "Korban ini tinggal di rumah itu sendirian tapi di sekelilingnya banyak saudara korban," ujar dia.

Ketika ditemukan, kata Siswo, tidak ditemukan luka-luka bekas tindak kekerasan. Diduga korban meninggal karena penyakit lambung. Terlebih kakek tersebut memiliki riwayat penyakit itu.

"Menurut para saksi, korban menderita penyakit lambung," kata Siswo.

Sementara, saksi lainnya, Hamdani (70), mengaku terakhir bertemu korban pada 11 Januari 2020 lalu. Saat itu dirinya sempat mengobrol dengan almarhum di teras rumahnya. Setelah itu, dirinya tidak lagi melihat aktivitas kakek tersebut. Keluarga korban kini sudah mengikhlaskan kematian Kakek Matasan dan tidak menghendaki dilakukannya visum.
(mhd)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7140 seconds (0.1#10.140)