Tertangkap Warga, Maling Motor di Pamulang Bonyok Dihujani Bogem Mentah

Minggu, 08 Desember 2019 - 01:02 WIB
Tertangkap Warga, Maling Motor di Pamulang Bonyok Dihujani Bogem Mentah
Tertangkap Warga, Maling Motor di Pamulang Bonyok Dihujani Bogem Mentah
A A A
TANGERANG SELATAN - Pelaku pencurian kendaraan bermotor (curanmor) babak belur dibogem mentah warga, setelah tetangkap di Jalan Mede 1, Perum Wisma Pajar, Pamulang Barat, Kota Tangerang Selatan.

Pelaku yang diketahui bernama Wiryawan, warga Serua, Bojong Sari, Kota Depok ini, langsung menjadi bulan-bulanan warga yang geram, karena di wilayahnya sering terjadi aksi curanmor.

Beruntung, petugas kepolisian cepat datang ke lokasi mengamankan pelaku, hingga nyawanya pun berhasil terselamatkan. Dalam aksinya, pelaku tidak beraksi seorang diri.

Kapolsek Pamulang Kompol Hadi Supriyatna mengatakan, dari tangan pelaku petugas berhasil mengamankan alat bukti kunci leter T yang digunakan untuk memetik motor korban yang terparkir di teras kontrakannya.

"Kejadiannya Jumat sekirar pukul 19.00 WIB, di Jalan Mede 1 Perum, Wisma Pajar RT05/04, Pamulang Barat. Saat itu, situasi sekitar sedang ramai," kata Hadi.

Dia menjelaskan, saat pelaku tertangkap dan menjadi bulan-bulanan warga, petugas yang sedang melakukan patroli langsung menuju lokasi, setelah mendapatkan laporan warga.

"Jadi pelaku masuk ke teras rumah warga dan mengambil motor yang diparkir di teras rumah. Saat itu korban sedang salat Magrib. Yang memetik Wiryawan. Dia berdua dengan temannya Amay yang mengawasi," jelasnya.

Motor Honda Beat korban, tambah Hadi, saat itu sudah berhasil dipetik pelaku dan dibawa keluar dari teras rumah. Di saat bersamaan, korban keluar dari rumah berenca beli makan.

"Pada saat korban akan keluar beli makanan, korban melihat motornya sudah berhasil dicuri dan sudah dibawa kabur dalam kondisi menyala. Korban pun teriak, maling, maling, yang langsung didengar warga," tambahnya.

Warga pun dengan sigap menghalangi pelaku membawa motor curiannya, sehingga berhasil ditangkap dan dipukuli hingga bonyok. Saat Wiryawan tertangkap, Amar pun kabur.

"Pelaku berikut barang bukti telah diamankan di Polsek Pamulang untuk diproses lebih lanjut. Sedang kepada pelaku Amay, petugas masih melakukan pengejaran," pungkasnya.
(wib)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.3953 seconds (0.1#10.140)