Kamera ETLE Dipasang di Tol, Pelanggar Lalin Tak Bakal Bisa Mengelak

Sabtu, 21 September 2019 - 17:19 WIB
Kamera ETLE Dipasang di Tol, Pelanggar Lalin Tak Bakal Bisa Mengelak
Kamera ETLE Dipasang di Tol, Pelanggar Lalin Tak Bakal Bisa Mengelak
A A A
JAKARTA - Polisi bakal memasang kamera electronic traffic law enforement (ETLE) di jalan tol dalam kota Jakarta. Rencananya, pemasangan kamera ETLE itu dilakukan pada Oktober 2019 mendatang.

Dengan keberadaan kamera ETLE, semua kendaraan yang melakukan pelanggaran di jalan tol Jakarta bakal terekam. Bahkan, pelat nomor kendaraan dari luar kota Jakarta pun bakal terekam.

"Semua pelanggaran akan ditilang. Apabila alamatnya tidak di Jakarta, kita koordinasi dengan polda-polda yang ada di wilayah tersebut," ujar Kasubdit M Gakkum Ditlantas Polda Metro Jaya, AKBP M Nasir, Sabtu (21/9/2019). (Baca juga: Kamera ETLE di Jalan Tol Bakal Dipercanggih)

Menurut dia, petugas di TMC Polda Metro Jaya tidak akan kesulitan saat pencocokan data pelanggar, lantaran bisa dilakukan dengan integrasi data. Penerapan tilang elektronik di tol Jakarta akan dimulai Oktober 2019 mendatang, di mana sosialisasi pada masyarakat sudah dilakukan. "Kita juga sudah melakukan uji coba teknis elektroniknya," tukasnya.

Penerapan ETLE di jalan tol itu merupakan kerja sama Ditlantas Polda Metro Jaya dengan PT Jasa Marga. Aturan itu direalisasikan karena adanya kebutuhan dari kedua belah pihak, yang mana diharapkan membuat pengendara kendaraan semakin tertib.

"Masing-masing punya tujuan. Bagi kita keamanan, keselamatan, ketertiban dan kelancaran (Kamsetibcarlantas). Bagi Jasa Marga ya itu, (antisipasi) over loading, over speed, dan over dimension," pungkasnya.
(thm)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5113 seconds (0.1#10.140)