Ratusan Suporter Malaysia Akan Dikawal dari Bandara Soetta ke SUGBK

Kamis, 05 September 2019 - 11:38 WIB
Ratusan Suporter Malaysia Akan Dikawal dari Bandara Soetta ke SUGBK
Ratusan Suporter Malaysia Akan Dikawal dari Bandara Soetta ke SUGBK
A A A
JAKARTA - Untuk memastikan keamanan, Polda Metro Jaya akan melakukan pengawalan terhadap 350 suporter Malaysia yang akan melihat tim kesayangannya berlaga di SUGBK.

Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Argo Yuwono mengatakan, polisi bakal mengawal kedatangan suporter Malaysia yang datang ke Jakarta untuk menyaksikan laga perdana Kualifikasi Piala Dunia 2022 Qatar, Indonesia vs Malaysia di SUGBK. (Baca Juga: Tandang ke Stasdion GBK, Malaysia Ajukan Permintaan Khusus)

"Sebanyak 350 suporter Malaysia itu yang sudah confirm hadir ingin melihat. Suporter itu nanti kita jemput di terminal 2 Bandara Soekarno-Hatta," ujarnya saat dikonfirmasi, Kamis (5/9/2019).

Menurutnya, polisi akan menyiapkan transportasi dari bandara yang terletak di Tangerang, Banten ke Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta Pusat. Suporter Malaysia itu dipastikan tidak bermalam di sekitar SUGBK. (Baca Juga: 11 Ribu Personel Gabungan Dikerahkan Amankan Laga Indonesia vs Malaysia)

"Setelah selesai pertandingan, kita bantu lagi pengamanan ke terminal 2, paginya langsung ke Malaysia. Jadi, tidak menginap," katanya.

Polisi, tambahnya, juga mengimbau pada suporter Indonesia untuk tertib dan tidak melakukan perbuatan ataupun membawa benda-benda berbahaya serta mencurigakan.
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4900 seconds (0.1#10.140)