Jelang Arus Balik, Bandara Soetta Tambah Area Parkir

Jum'at, 07 Juni 2019 - 11:36 WIB
Jelang Arus Balik, Bandara Soetta Tambah Area Parkir
Jelang Arus Balik, Bandara Soetta Tambah Area Parkir
A A A
JAKARTA - Pengelola Jasa Penerbangan Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten menambah area parkir jelang arus balik lebaran 2019 yang diprediksi terjadi pada Sabtu hingga Minggu 8-9 Juni 2019. "Penambahan area parkir bentuk dari antisipasi jika kedatangan penumpang terjadi diwaktu yang sama," ujar Chairul, Chief of Oficer Incharge Bandara Soekarno-Hatta, Jumat (7/6/2019).

Menurut Chairul, penambahan area parkir ini bertujuan agar tidak ada kemacetan di dalalam Bandara Soekarno-Hatta dan juga merupakan upaya dari menurunkan jumlah kendaraan yang menunggu disepanjang terminal kedatangan. "Petugas Bandara juga akan langsung melarang dan mengusir kendaraan yang mencoba berhenti di area tersebut, jadi, tak ada lagi kendaraan yang parkir sembarangan saat menjemput sebab sudah tersedia semuanya," katanya.

Untuk diketahui, jumlah penumpang yang berangkat atau pulang melalui Bandara Soekarno-Hatta sebanyak 1.206.253 orang. Sementara itu, untuk jumlah pesawat yang dioperasikan selama kurun waktu yang sama yakni H-7 hingga H-1 mencapai sembilan ribu pesawat dengan rata-rata 1.000 penerbangan per hari.
(don)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8301 seconds (0.1#10.140)