Manjakan Pemudik Lebaran 2019, PT KAI Benahi Stasiun Pasar Senen

Jum'at, 17 Mei 2019 - 11:15 WIB
Manjakan Pemudik Lebaran 2019, PT KAI Benahi Stasiun Pasar Senen
Manjakan Pemudik Lebaran 2019, PT KAI Benahi Stasiun Pasar Senen
A A A
JAKARTA - Jelang musim mudik Lebaran 2019, PT Kereta Api Indonesia (KAI) membenahi sarana dan prasarana di Stasiun Pasar Senen, Jakarta Pusat. PT KAI menambah fasilitas umum yang diklaim bikin nyaman penumpang.

Diketahui, setiap memasuki musim mudik Lebaran, Stasiun Pasar Senen selalu dipadati penumpang. Maka dari itu, pada tahun ini Stasiun Pasar Senen mendapat perhatian lebih dari PT KAI.

Kepala Humas PT KAI Daop 1 Eva Chairunissa mengatakan, pemudik dari Stasiun Senen tahun ini dipastikan akan lebih nyaman. Pihaknya sudah melakukan pembenahan dengan menyediakan ruang tungggu yang lebih luas.

"Untuk di Stasiun Pasar Senen, sejauh ini penumpang sudah bisa menggunakan hall yang lebih luas lagi, karena pembangunannya sudah selesai dilakukan," ujar Eva, Jumat (17/5/2019).

Selain memperluas kapasitas ruang tunggu, PT KAI menyediakan tambahan tempat duduk bagi penumpang yang menunggu kedatangan kereta. Hal ini bertujuan agar penumpang mendapatkan pelayanan yang memuaskan dan tidak terjadi penumpukan saat menunggu kedatangan kereta api. "Sebelumnya hanya difasilitasi 80 kursi, sekarang 700 kursi," bebernya.

Eva menuturkan, secara keseluruhan pembangunan fisik fasilitas yang terdapat di dalam Stasiun Senen sudah 100 persen selesai. Pihaknya hanya tinggal menata dan memperbaiki beberapa fasilitas di luar stasiun. "Sudah enggak ada pembangunan, paling tinggal di depan, taman masih ada perbaikan sedikit," tutupnya.
(thm)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5482 seconds (0.1#10.140)