Headtime KRL Bisa Maksimal Jika Semua Perlintasan Sebidang Ditutup

Kamis, 11 April 2019 - 18:23 WIB
Headtime KRL Bisa Maksimal Jika Semua Perlintasan Sebidang Ditutup
Headtime KRL Bisa Maksimal Jika Semua Perlintasan Sebidang Ditutup
A A A
JAKARTA - PT KCI terus mencari cara agar headtime Commuter Line bisa dibuat sesingkat mungkin. Salah satu solusinya bahwa headtime commuter line bisa maksimal jika seluruh perlintasan sebidang ditutup.

Direktur Operasi PT KCI, Subakir menambahkan menekan jadwal perjalanan sebenarnya bukan terhadap DDT, melainkan pada perlintasan sebidang. Subakir memperkirakan tanpa perlintasan sebidang pihaknya bisa memangkas headtime kereta hingga 3 menit. (Baca Juga: Penumpang Commuter Line Bekasi Dapat Subsidi Ongkos dari Jasa Marga)

Meski demikian, Subakir mengatakan pihaknya bisa saja menambah jumlah perjalanan, kondisi ini akan mempersempit headtime menjadi tiga menit. Hanya saja bila itu dilakukan, maka pintu perlintasan akan tertutup terus, demi menghindari kecelakaan disana. “Yang pasti kami akan di demo pengendara,” katanya kepada wartawan, Kamis (11/4/2019).

Saat ini kata Subakir, jumlah perlintasan sebidang cukup banyak. Di daerah Daop 1 sendiri, berdasarkan data Dirjen Perkertaapian Kemenhub mencatat ada 536 perlintasan, baik yang liar dan resmi. (Baca Juga: Tahun Ini, PT KCI Akan Datangkan 196 Kereta Commuter Line)

Kini terhadap perlintasan itu, Subakir tak bisa berbuat banyak. Pertimbangan menambah jadwal perjalanan menjadi kendala karena banyak perlintasan sebidang.
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.3971 seconds (0.1#10.140)