Anies: Jangan Bangun Opini Becak Pengganggu Kemajuan Jakarta

Rabu, 10 Oktober 2018 - 16:05 WIB
Anies: Jangan Bangun...
Anies: Jangan Bangun Opini Becak Pengganggu Kemajuan Jakarta
A A A
JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengatakan, mengenai Perda khusus mengatur operasional becak di Ibu Kota masih akan dibahas lebih lanjut. Anies juga meminta agar tidak menganggap keberadaan becak akan mengganggu kemajuan di Jakarta.

"Masih dalam usulan, belum ada pembahasan. Nanti kita lihat sesudahnya ada pembahasan," kata Anies di Balai Kota, Rabu (10/10/2018).

Diakuinya, keberadaan becak di Jakarta sudah berlangsung 10 bulan ini. Selama ini operasional becak dibatasi hanya di lingkungan saja.

Mantan Mendikbud itu berusaha secepatnya membuat aturan perihal moda transportasi tradisional tersebut. "Saya akan mengatur sehingga mereka beroperasi di wilayah yang benar," katanya.

Anies ingin semua warga Jakarta mempunyai kesempatan yang sama untuk mencari nafkah sesuai dengan keahlian mereka. "Pengayuh becak itu menjual jasa, kalau tidak ada yang menggunakan ya tidak akan laku. Karena itu diatur sebagai profesi yang ada di wilayah-wilayah tertentu," urainya.

Anies merasa kasihan dengan keberadaan abang becak yang kerap dianggap sebagai penghambat kemajuan di Jakarta. Padahal mereka juga punya keluarga dan ingin punya kepastian pekerjaan.

"Jadi jangan digilas dengan opini bahwa becak adalah pengganggu kemajuan dan kemodernan di Jakarta. Saya tekankan disini agar kita di Jakarta bisa gunakan kota ini untuk semuanya, tidak untuk sebagian," tutup Anies.
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1351 seconds (0.1#10.140)