Antisipasi Praktik Korupsi di Disdik, Anies Akan Jalankan Good Government

Sabtu, 07 Juli 2018 - 12:03 WIB
Antisipasi Praktik Korupsi...
Antisipasi Praktik Korupsi di Disdik, Anies Akan Jalankan Good Government
A A A
JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan angkat bicara soal dugaan korupsi proyek rehabilitasi sekolah di DKI Jakarta. Untuk mengantisipasi tindakan korupsi yang dilakukan oknum pejabat, Anies akan menjalankan Good Goverment

Anies mengatakan, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta ke depannya akan menjalankan Good Goverment. "Kedepan kita (Pemprov) akan jalankan dengan cara yang Good Goverment," ujar Anies di Hotel Cempaka, Jakarta, Jumat 6 Juli 2018.

Diketahui, rehabilitasi berat 119 sekolah dari tingkat SD, SMP, dan SMA itu menggunakan Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) DKI tahun 2017 yang dianggarkan oleh Suku Dinas Pendidikan masing-masing wilayah di DKI Jakarta.

Adapun rehabilitasi berat yang dimaksud yaitu perbaikan sekolah pada bagian pagar, plafon, kusen, dan lainnya. Sementara total anggaran untuk perbaikan seluruh sekolah itu mencapai Rp 191 miliar.

Sementara itu Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno mengaku sudah mendengar perihal dugaan korupsi proyek rehabilitasi sekolah tersebut.

Sandi menuturkan saat ini pihaknya fokus terhadap ketersediaan sarana dan prasarana perserta didik.

"Sudah dengar dan tadi saya duduk dengan Pak Bowo dan Bu Susi Sekretaris humasnya. Pokoknya kita penyerapan khususnya untuk ketersediaan sarana dan prasarana peserta didik itu menjadi hal utama dan harus dilakukan dengan sistem yang transparan terbuka dan bebas korupsi," kata Sandi.

Sandiaga meminta masyarakat jika menemukan adanya indikasi korupsi untuk segera melaporkan. "Seandainya ada indikasi itu tolong laporkan," tegasnya.

Saat ditanya awak media perihal pencopotan Sopan Adrianto dari jabatan Kepala Dinas Pendidikan Provinsi DKI Jakarta lantaran adanya kasus dugaan korupsi kasus rehabilitasi sekolah, ia enggan berspekulasi. Sandi menuturkan, pergantian kepala dinas merupakan bentuk penyegaran di lingkungan Pemprov.

"Saya nggak mau berspekulasi, tapi intinya kita ingin penyegaran peremajaan dan penyerapan yang lebih baik kedepan. Tadi saya baru rapat tentang penyerapan dan sudah ada perbaikan dinas pendidikan sudah lebih maju lagi. Kita harapkan akan mengejar ketertinggalan penyerapan," tutupnya.
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6467 seconds (0.1#10.140)