Diduga Tersengat Listrik, Polisi Selidiki Kematian Bocah Irak

Selasa, 03 Juli 2018 - 21:04 WIB
Diduga Tersengat Listrik, Polisi Selidiki Kematian Bocah Irak
Diduga Tersengat Listrik, Polisi Selidiki Kematian Bocah Irak
A A A
JAKARTA - Polisi tengah menangani kasus tewasnya MMA (10), bocah yang berwarga negara Irak itu diduga tewas tersetrum listrik di apartement City Home, Mall of Indonesia (MOI), Kelapa Gading, Jakarta Utara, Senin 2 Juli 2018 malam. Padahal, saat itu MMA tengah berenang bersama keluarganya.

Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Raden Prabowo Argo Yuwono membenarkan kejadian itu. Kata dia, polisi mendapatkan laporan kejadian itu satu jam kemudian.

"Kini kasusnya ditangani Polres Metro Jakarta Utara," ucap Argo kepada wartawan, Selasa (3/7/2018).

Hingga kini polisi masih terus mendalami apa penyebab MMA pasti tewas. Polisi telah memeriksa sejumlah saksi dan telah melakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP).

"Penyidik akan lakukan penyelidikan, bagaimana SOP (Standar Operasional Prosedur)-nya. Segala macam, kenapa bisa terjadi, apakah betul terjadi sengatan listrik," tutur Argo.

Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Utara, AKBP Febriansyah mengakui penyidik tengah melakukan penyidikan terhadap kasus tersebut.

"Silakan tanya ke jatanras (kejahatan dan kekerasan),” tutupnya singkat. (Baca Juga: Diduga Tersengat Listrik, Bocah Asal Irak Tewas di Kolam Renang(mhd)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.9495 seconds (0.1#10.140)