Tarawih Akbar, Ribuan Jamaah Mulai Memadati Masjid Istiqlal

Sabtu, 26 Mei 2018 - 19:08 WIB
Tarawih Akbar, Ribuan Jamaah Mulai Memadati Masjid Istiqlal
Tarawih Akbar, Ribuan Jamaah Mulai Memadati Masjid Istiqlal
A A A
Ribuan orang sudah memadati kawasan Masjid Istiqlal, Sawah Besar, Jakarta Pusat, untuk melakukan Salat tarawih Akbar, Sabtu (26/5/2018) malam. Selain itu, kawasan Istiqlal pun dibanjiri para pedagang, baik di luar maupun di dalam pelataran masjid.

Berdasarkan pantauan, ribuan orang dari berbagai kawasan sudah memadati kawasan Masjid Istiqlal sejak pukul 18.00 WIB dan hingga kini masyarakat juga masih terus berdatangan ke masjid tersebut. Apalagi, sebentar lagi akan memasuki waktu Salat Isya dilanjutkan dengan tarawih.

Umumnya, masyarakat yang datang sudah mengenakan pakaian salat, seperti koko dengan dominasi warna putih, peci putih, dan sarung. Tampak antrian masuk ke dalam masjid pun cukup panjang.

Selain masyarakat yang hendak salat, para pedagang pun membanjiri kawasan Masjid Istiqlal, baik di luar maupun di dalam pelataran masjid. Paling banyak, mereka berjualan perangkat alat salat dan makanan ringan.

Rencananya, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan bakal melakulan Salat Tarawih di Masjid Istiqlal. Anies akan datang dari Balai Kota. (Baca Juga: Tarawih Akbar, Ratusan Personel Satpol PP Jaga Istiqlal(mhd)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.1099 seconds (0.1#10.140)