Urai Kemacetan di Jalan Margonda, Depok Akan Terapkan Ganji-Genap

Rabu, 11 April 2018 - 21:29 WIB
Urai Kemacetan di Jalan Margonda, Depok Akan Terapkan Ganji-Genap
Urai Kemacetan di Jalan Margonda, Depok Akan Terapkan Ganji-Genap
A A A
DEPOK - Sebagai alternatif lain soal wacana penereapan Electronic Road Pricing (ERP) di Jalan Margonda maka Dinas Perhubungan Kota Depok akan memberlakukan program weekend Trust.

Program ini sama saja dengan penerapan sistem ganjil-genap namun hanya diberlakukan pada akhir pekan saja. Mengingat kemacetan di Margonda kerap terjadi di akhir pekan.

"Berbayar (ERP) itukan ide pemprov, kami juga ada alternatif ide (weekend trust), ini belum saya buka," kata Kepala Dinas Perhubungan Kota Depok, Dadang Wihana kepada wartawan, Rabu (11/4/2018).

Detail soal program itu akan dijelaskan pihaknya nanti setelah selesai berkordinasi dengan pemerintah provinsi. Pihaknya dalam waktu dekat akan bertemu dengan Pemprov Jabar untuk membahas soal wacana ERP di Margonda.

"Nanti akan akan saya sampaikan setelah kajian tersebut sudah rampung dilakukan kajian dan dikomunikasikan dengan Pemerintah Provinsi Jawa Barat. Paling tidak kami menjajaki, untuk tingkat lokal ini lagi mengkaji ganjil genap di weekend," tukasnya.

Dadang melanjutkan, kajian itu terutama untuk segmen dua dan tiga yakni Jalan Margonda hingga jalan Akses UI dan diklaim akan mengentaskan kemacetan yang kerap melanda jalan tersebut. "Jadi, bagaimana kita mengintervensi hanya weekend, karena weekend sangat crowded," ungkapnya.
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8013 seconds (0.1#10.140)