Kebakaran di Polda Metro, Damkar Anggap Apinya Standar

Sabtu, 07 April 2018 - 18:45 WIB
Kebakaran di Polda Metro, Damkar Anggap Apinya Standar
Kebakaran di Polda Metro, Damkar Anggap Apinya Standar
A A A
JAKARTA - Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Damkar) Jakarta Selatan berhasil memadamkan kebakaran di Gedung Sumber Daya Manusia (SDM) Polda Metro Jaya kurang dari dua jam. Api yang menghanguskan lantai satu gedung SDM itu muncul sekitar pukul 14.24 WIB dan berhasil dipadamkan sekitar pukul 15.50 WIB.

Kepala Seksi Operasional Suku Dinas (Kasi Ops Sudin) Pemadam kebakaran (Damkar) Jakarta Selatan, Sugeng menganggap, kebakaran di Markas Polisi Daerah (Mapolda) Metro Jaya itu tidak terlalu besar. Sehingga, kata dia, api berhasil dipadamkan dengan cepat.

"Apinya standar. Kalau ukuran pemadam, apinya kecil ya. Kita lamanya buang asap," ucap Sugeng di Jakarta, Sabtu (7/4/2018).

Sementara itu, Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Raden Prabowo Argo Yuwono mengatakan, api yang menghanguskan lantai satu gedung SDM itu diduga berasal dari arus pendek atau korsleting listrik.

"Penyebab kebakaran diduga akibat korsleting listrik," ujar Argo di Mapolda Metro Jaya. (Baca Juga: Kebakaran di Polda Metro Jaya Akibat Korsleting Listrik
Argo menambahkan, kebakaran terjadi sekitar pukul 15.24 WIB. Saat itu anggota Sabhara Polda Metro Jaya menurunkan tiga unit mobil water canon untuk memadamkan api.
(mhd)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5740 seconds (0.1#10.140)