BNN DKI Buru Pemilik Puluhan Kilogram Ganja di Kebon Jeruk

Kamis, 08 Maret 2018 - 14:41 WIB
BNN DKI Buru Pemilik Puluhan Kilogram Ganja di Kebon Jeruk
BNN DKI Buru Pemilik Puluhan Kilogram Ganja di Kebon Jeruk
A A A
JAKARTA - Badan Narkotika Nasional (BNN) Provinsi DKI Jakarta memburu pemiliki 32,89 kilogram (kg) ganja yang diamankan dari seorang pemuda di Kebon Jeruk, Jakarta Barat.

“Satu pemilik barang (ganja) berininsial AF masih kami buru,” ujar Kabid Penindakan BNN DKI Jakarta, AKBP Maria Sorlury, Kamis (8/3/2018).

Sebelumnya, BNN DKI menangkap Abdul Mucthar (25) dari rumahnya di Gang Samudera No 111, Kebon Jeruk, Minggu (3/3/2018). Ia diamankan setelah petugas menelusuri kiriman paket ganja dari Bandara Soekorno-Hatta melalui jasa paket perusahaan ekspedisi.

Setelah kejadian itu, BNN DKI kemudian menelusuri pengirim barang bernama Riski di Kota Medan, Sumatera Utara. Ia diketahui telah melakukan pengiriman paket sebanyak delapan kali sejak 26 Desember 2017 dengan total nyaris 100 kg.

Dalam menyelundupkan barang terlarang itu, Riski mengkamuflasekan paket itu menjadi tanaman hias. “Jadi ganja itu asli aceh, dibawa ke Medan kemudian dipaketin ke Jakarta,” kata Maria. (Baca: Polisi Cegat Pengiriman 1,3 Ton Ganja Asal Aceh di Pelabuhan Bakauheni)

Melalui sistem delivery control, BNN DKI kemudian membiarkan paket itu sampai ke tangan Abdul yang selanjutnya langsung dibekuk ketika dirinya keluar rumah mengambil paket.

Hasil penyidikan sementara, diketahui ganja itu akan diantar kepada AF di daerah Cengkareng, Jakarta Barat. Untuk pekerjaan ini, Abdul diupah Rp2 juta sekali pengiriman.

Selain mengamankan Abdul dan Riski, polisi juga sempat mengamankan orang tua Abdul. Keduanya dimintai keterangan mengenai paket ganja itu. (Baca: Polda Metro Jaya Amankan Truk Bermuatan 300 Kg Ganja di Tol Jakarta-Merak)

"Untuk kedua orang tuanya yang sempat kami amankan hanya diperiksa sebagai saksi. Mereka tidak mengetahui jika isi di dalam paket tersebut adalah ganja," tutup Maria.
(thm)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6603 seconds (0.1#10.140)