Penataan Trotoar Sudirman-Thamrin, DKI Akan Relokasi Pohon ke Waduk Pluit

Kamis, 08 Maret 2018 - 11:59 WIB
Penataan Trotoar Sudirman-Thamrin, DKI Akan Relokasi Pohon ke Waduk Pluit
Penataan Trotoar Sudirman-Thamrin, DKI Akan Relokasi Pohon ke Waduk Pluit
A A A
JAKARTA - Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno mengatakan pihaknya akan memindahkan pohon yang berada di kawasan Sudirman-MH Thamrin ke Waduk Pluit, Penjaringan, Jakarta Utara.

Sandiaga menjelaskan, pemindahan pohon tersebut akan dikoordinasikan dengan Dinas Kehutanan DKI Jakarta. "Ada pindah ke sana (WaduK Pluit) dan ada pindah juga di dekat situ jadi nanti teknisnya disampaikan oleh Dinas Kehutanan," kata Sandiaga di Balai Kota DKI, Jakarta Pusat, Kamis (8/3/2018).

Setelah mendapatkan kritik dari LSM terkait pemindahan pohon dari jalur protokol, Sandiaga mengaku telah meminta Dinas Kehutanan DKI untuk merangkul komunitas atau aktivis peduli lingkungan

"Saya sudah mengingatkan dinas Kehutanan dan dinas terkait untuk merangkul komunitas untuk diajak bicara. Masukan dari Koalisi pejalan kaki sangat sangat penting makanya nanti saya ingatkan pada yang terkait karena ini prosesnya masih berjalan untuk mereka melakukan pendampingan," katanya. (Baca: Gubernur Anies Minta Penataan Trotoar Sudirman-Thamrin Dikebut )

Diketahui, Koalisi Pejalan Kaki memprotes keras rencana Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI terkait memindahkan dan penebangan pohon yang berada di Kawasan Sudirman sampai MH Thamrin.
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.2361 seconds (0.1#10.140)