Puslabfor Polri Gelar Olah TKP Ambruknya Girder Tol Becakayu

Selasa, 20 Februari 2018 - 09:38 WIB
Puslabfor Polri Gelar Olah TKP Ambruknya Girder Tol Becakayu
Puslabfor Polri Gelar Olah TKP Ambruknya Girder Tol Becakayu
A A A
JAKARTA - Polres Jakarta Timur meminta Tim Labfor Polri untuk melakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP) ambruknya girder proyek Tol Becakayu di Jalan DI Panjaitan, Jakarta Timur.

"Tentunya dari kejadian ini kita Polres Jaktim melakukan investigasi dari mulai pemeriksaan saksi-saksi di TKP. Kemudian olah TKP, yang dilakukan Puslabfor dari Mabes Polri," ungkap Kapolres Jakarta Timur Kombes Pol Yoyon Tony, Selasa (20/2/2018).

Dia menuturkan, pihaknya akan menetukan langkah hukum setelah dilakukan olah TKP. "Sehingga dari pemeriksaan saksi-saksi, kemudian olah TKP oleh Puslabfor, baru nanti bisa dapat kita simpulkan. Apakah ada unsur kelalaian, atau SOP yang tidak dijalankan sehingga terjadi kecelakaan kerja ini," lanjutnya.

Tony mengatakan, dugaan sementara adalah bracket timber yang tidak kuat. "Dugaan sementara tadi bracket timber yang harusnya menyangga, mungkin posisinya tidak kuat dan terjatuh. Inilah yang sekarang harus kita dalami kenapa brecket timber sampai bisa terjatuh. Apakah kurang kuat dalam artinya memasang baut pengencangnya, atau bagaimana ini nanti kita lakukan olah TKP bersama-sama Puslabfor dari Mabes Polri," terangnya.
(whb)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.5733 seconds (0.1#10.140)