Demo Trump, Mahasiswa UIN Lempari Mc Donalds dengan Telur Busuk

Senin, 11 Desember 2017 - 15:03 WIB
Demo Trump, Mahasiswa UIN Lempari Mc Donalds dengan Telur Busuk
Demo Trump, Mahasiswa UIN Lempari Mc Donalds dengan Telur Busuk
A A A
TANGERANG SELATAN - Puluhan mahasiswa yang mengatasnamakam dirinya Laskar Santri Nusantara menggelar aksi unjuk rasa, di depan UIN Syarif Hidyatullah, Ciputat, Kota Tangerang Selatan (Tangsel), Banten.

Dalam aksinya, para mahasiswa menutup separuh Jalan Ir H Juanda, dari arah Ciputat menuju Pasar Jumat, Jakarta. Aksi dilanjutkan dengan membakar sejumlah foto Presiden Amerika Donald Trump.

Mahasiswa juga membakar sejumlah replika bendera Israel dalam aksi protesnya. Aksi puluhan mahasiswa ini, mengakibatkan kemacetan panjang hingga 5 Kilometer.

Usai menutup separuh jalan, mahasiswa melakukan longmarch sejauh 500 meter menuju rumah makan modern Mc Donalds yang berada tepat di samping Polsek Ciputat, di Jalan Ir H Juanda.

Aksi longmarch mahasiswa berhenti di depan Mc Donalds. Di sini, mahasiswa melakukan aksi segel selama 30 menit, hingga pengunjung yang sedang makan di dalam rumah makan itu tidak bisa keluar.

Begitupun dengan pengunjung yang akan masuk ke rumah makan itu tidak bisa memesan makanan. Aksi dimulai dengan orasi, tepat di bibir pintu masuk rumah makan yang dituding milik Amerika itu.

Sebelum segel dibuka, para mahasiswa melempari tulisan besar Mc Donalds yang ada di atas gedung itu dengan telor busuk yang sudah disiapkannya sebagai bentuk protes terhadap kebijakan Amerika.
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.2705 seconds (0.1#10.140)