Otak Pelaku Perampokan di Benhil Ternyata Mantan Sopir Korban

Rabu, 13 September 2017 - 14:16 WIB
Otak Pelaku Perampokan di Benhil Ternyata Mantan Sopir Korban
Otak Pelaku Perampokan di Benhil Ternyata Mantan Sopir Korban
A A A
JAKARTA - Setelah seluruh pelaku tertangkap, ternyata diketahui kalau mereka pernah bekerja di rumah pasangan suami istri Husni Zarkasih dan Zakiyah Masrur. Aksi perampokan disertai pembunuhan tersebut diotaki oleh mantan sopirnya bernama Ahmad Zulkifli.

Diketahui, ketiga pelaku adalah Ahmad Zulkifli, Engkus (33) warga Ciamis, Sutarto (46) Warga Grobogan Jateng. Ahmad Zulkifli terpaksa ditembak mati oleh petugas karena berusaha melakukan perlawanan.

Ahmad Zulkifli diketahui adalah mantan sopir korban, yang sudah bekerja kurang lebih 20 tahun. Sementara Sutarto adalah karyawan korban di Pabrik Garmen yang ada di Tangerang. Sedangkan Engkus pernah juga bekerja sebagai kuli bangunan di rumah korban. (Baca: Korban Perampokan di Benhil, Mayat Pasutri Dibuang di Purbalingga )

Kasubdit Ranmor Polda Metro Jaya AKBP Antonius Agus mengatakan, otak dari perampokan disertai pembunuhan tersebut adalah Ahmad Zulkifli yang merupakan mantan sopir korban.

"Tersangka terpaksa ditembak karena berusaha melawan saat akan ditangkap," katanya kepada wartawan di RS Bhayangkari, Semarang, Rabu (13/9/2017).

Sebelumnya diberitakan, pasangan suami istri warga Jalan Pengairan, Benhil, Tanah Abang Jakarta Pusat ditemukan sudah menjadi mayat di Sungai Klawing, Purbalingga Jawa Tengah. Diduga, pasutri tersebut menjadi korban perampokan dan mayatnya dibuang di Jawa tengah.
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8489 seconds (0.1#10.140)