Bersinergi dengan Baik, Polisi Berikan Penghargaan untuk Avsec Bandara Soetta

Senin, 10 Juli 2017 - 23:42 WIB
Bersinergi dengan Baik, Polisi Berikan Penghargaan untuk Avsec Bandara Soetta
Bersinergi dengan Baik, Polisi Berikan Penghargaan untuk Avsec Bandara Soetta
A A A
TANGERANG - Aviation Security (Avsec) Bandara Internasional Soekarno-Hatta mendapatkan penghargaan dari Polres Bandara Soekarno-Hatta. Penghargaan ini diberikan kepada Avsec Bandara Soetta karena telah berkontribusi dan bersinergi dengan kepolisian dalam mengungkap sejumlah kasus kriminal.

Kapolres Bandara Soetta Kombes Pol Arief Rachman menilai, peran Avsec dalam aspek keamanan dan keselamatan penerbangan penting untuk mendapat dukungan penuh. Beberapa kasus yang berhasil diungkap mulai dari penyelundupan narkotika, sampai dengan satwa liar serta satwa yang dilindungi.

Salah satu keberhasilan yang sempat menjadi viral adalah digagalkannya penyelundupan narkoba jenis sabu seberat 6 kg.“Kami mengapresiasi kinerja Avsec yang telah membantu dalam mengungkap dan menegakkan hukum, khususnya di Bandara Internasional Soekarno-Hatta,” ujar Arief Rachman dalam sambutannya usai memberikan penghargaan kepada Airport Security Manager Bandara Soekarno-Hatta Hastanto Yuli Setiawan dalam siaran pers yang diterima SINDOnews pada Senin (10/7/2017).

Senior General Manager Bandara Internasional Soekarno-Hatta M Suriawan Wakan mengapresiasi kepada Polres Bandara Soekarno-Hatta atas penghargaan dan kerja sama yang terjalin selama ini.

Dia juga mengatakan, komitmennya untuk terus mewujudkan keamanan dan keselamatan di Bandara Soekarno-Hatta yang menjadi pintu gerbang negara.
(whb)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6028 seconds (0.1#10.140)