Dukungan Parpol Bertambah, Presiden PKS Optimis Hasil Pilgub DKI Menggembirakan

Sabtu, 08 April 2017 - 22:05 WIB
Dukungan Parpol Bertambah, Presiden PKS Optimis Hasil Pilgub DKI Menggembirakan
Dukungan Parpol Bertambah, Presiden PKS Optimis Hasil Pilgub DKI Menggembirakan
A A A
YOGYAKARTA - Dukungan untuk pasangan calon Gubernur-Wakil Gubernur DKI Anies Baswedan dan Sandiago Uno dalam beberapa hari terakhir terus mengalir. Selain dukungan dari simpatisan nonpartai, Paslon Anies-Sandi juga mendapat dukungan dari Partai Perindo dan PAN.

Presiden PKS Muhamad Sohibul Iman mengaku optimistis menatap putaran kedua Pilgub DKI Jakarta. "Dari dukungan cukup menggembirakan. Sejumlah partai sudah secara resmi mendukung paslon yang kita usung," katanya di sela-sela membuka pendidkan politik PKS di Yogyakarta, Sabtu (8/4/2017).

Sohibul mengatakan, PAN sudah mendeklarasikan mendukung paslon Anies-Sandi. Dukungan juga datang dari Partai Perindo.

"Tadi malam, saya dan Pak Prabowo Subianto berkunjung ke Partai Perindo menemui Pak Hary Tanoe sebagai bentuk terima kasih atas dukungan Partai Perindo kepada paslon yang kita usung," jelasnya.

Namun, Sohibul menegaskan dukungan yang terus berdatangan ini tidak boleh menjadi jumawa. Poin penting yang harus dijaga adalah menjaga suasana DKI Jakarta tetap kondusif.

"Pilkada DKI Jakarta prosesnya dinamis, partisipasi masyarakat luar biasa. Tapi ada kekhawatiran tensi politik sangat tinggi. PKS berharap tensi yang menjurus pada konflik horisontal bisa dihindari," jelasnya.

Sohibul berpendapat, pilkada merupakan ajang kontestasi kehendak untuk memberikan kontribusi terbaik untuk DKI Jakarta, bukan kontestasi politik paslon.

"Karena niatnya konstestasi dan kompetisi dalam memberikan kontribusi terbaik, maka harus menghindari konflik horisontal. Kalau terjadi konflik justru akan menimbulkan luka mendalam dan akan sulit diredakan," kata dia.
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7231 seconds (0.1#10.140)