Bongkar Muat Pasir Sepi, Warga Pandeglang Mengemis di Jakarta

Minggu, 26 Maret 2017 - 15:50 WIB
Bongkar Muat Pasir Sepi,...
Bongkar Muat Pasir Sepi, Warga Pandeglang Mengemis di Jakarta
A A A
JAKARTA - Seorang warga Kabupaten Pandeglang diamankan Petugas Pelayanan, Pengawasan dan Pengendalian Sosial (P3S) Suku Dinas Sosial Jakarta Barat saat mengemis di Jalan Raya Kembangan Utara, pada Minggu (26/3/2017) siang.

Pria yang berasal dari Pandeglang ini diketahui bernama Asmidin (61). Pria paruh baya ini nekat ke Jakarta menggunakan angkutan umum dari Desa Terus Bentung Kabupaten Pandeglang, hanya untuk mengemis.

Asmidin mengaku baru sekali ini mengemis di Jakarta. "Sebelumnya saya bekerja sebagai buruh bongkar muat pasir di daerah Pandeglang, tapi sudah satu bulan ini tidak ada kerjaan dan saya bingung harus cari uang kemana," kata Asmidin kepada petugas.

Sementara itu, Kepala Suku Dinas Sosial Jakarta Barat, Surya membenarkan hal tersebut, Surya menjelaskan Asmidin dijangkau petugas sekitar pukul 12.20WIB.

"Yang bersangkutan baru melakukan aksinya setelah waktu Dhuhur," kata Surya.

Kini Asmidin telah di rujuk ke Panti Sosial Bina Insan Bangun Daya 1 Kedoya untuk mendapatkan pembinaan lebih lanjut.

Surya pun mengimbau kepada warga agar tidak memberi kepada pengemis. "Karena selain melanggar Perda, itu sama saja mengajarkan orang menjadi malas," kata Surya.
(ysw)
Berita Terkait
Gelandangan Ini Bawa...
Gelandangan Ini Bawa Uang Rp12 Juta saat Terjaring Dinsos Jaksel
Pemkot Jaktim Razia...
Pemkot Jaktim Razia 38 Lokasi Rawan Gelandangan dan Pengemis
10 Gelandangan dan Pengemis...
10 Gelandangan dan Pengemis di Salatiga Terjaring Operasi Yustisi
Ditampung di GOR Cengkareng,...
Ditampung di GOR Cengkareng, Puluhan PMKS Jalani Rapid Test Corona
Negara-negara dengan...
Negara-negara dengan Jumlah Gelandangan Terbanyak di Dunia, Nomor 5 Tak Disangka
Sebelum Dipulangkan...
Sebelum Dipulangkan ke Daerah Asal, 1.542 PMKS Dites Covid-19
Berita Terkini
Profil Profil Irjen...
Profil Profil Irjen Pol Rudi Setiawan, Pernah Ikut Pelatihan FBI Karier Moncer di KPK Kini Jadi Kapolda Jabar
40 menit yang lalu
Rekonstruksi Penembakan...
Rekonstruksi Penembakan 3 Polisi hingga Tewas di Lampung, Oknum TNI Siap Bawa Senjata Api dari Rumah
41 menit yang lalu
Rekonstruksi Kasus Dokter...
Rekonstruksi Kasus Dokter Cabul Perkosa Pasien di RSHS Bandung Menunggu Scientific Investigation
1 jam yang lalu
Kecelakaan Maut di Tol...
Kecelakaan Maut di Tol Ngawi, 3 Orang Tewas dan 2 Terluka
2 jam yang lalu
Viral Truk Mogok di...
Viral Truk Mogok di Tengah Pelintasan Rel Kereta Akibatkan KRL Tangerang Gangguan
2 jam yang lalu
Profil Hercules Rosario...
Profil Hercules Rosario de Marshal, Eks Penguasa Tanah Abang Dukung Jokowi soal Polemik Ijazah Palsu
3 jam yang lalu
Infografis
Ilmuwan Klaim Temukan...
Ilmuwan Klaim Temukan Bukti Peradaban Kuno di Planet Mars
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved