Depo Pertamina Plumpang Terbakar, Petugas Evakuasi Pekerja dan Warga
loading...
A
A
A
JAKARTA - Depo Pertamina Plumpang di Jakarta Utara, terbakar pada Jumat (3/3/2023) malam. Pihak Pertamina fokus melakukan evakuasi pekerja dan warga sekitar.
Area Manager Comm, Rel & CSR Pertamina Regional JBB Eko Kristiawan mengatakan, pihaknya saat ini tengah melakukan upaya dan evakuasi pekerja maupun warga di sekitar lokasi.
"Pertamina Patra Niaga Regional Jawa Bagian Barat berupaya maksimal dalam penanggulangan insiden yang terjadi," jelasnya kepada MNC Portal Indonesia, Jumat (3/3/2023).
Sebelumnya, Corporate Secretary PT Pertamina Patra Niaga, Irto Ginting mengatakan pihaknya saat ini fokus pada pemadaman kebakaran Depo Pertamina Plumpang. Dia mengaku belum mengetahui sebab dari insiden tersebut.
"Belum diketahui, kita fokus ke pemadaman dulu," ucap Irto saat dikonfirmasi MNC Portal Indonesia, Jumat (3/3/2023).
Untuk diketahui, sebanyak 18 unit mobil pemadam kebakaran diterjunkan untuk memadamkan kebakaran Depo Pertamina Plumpang, Jalan Tanah merah Bawah RT.12 RW.09, Rawa Badak Selatan, Kecamatan Koja, Jakarta Utara.
Info dari akun BPBD DKI Jakarta, kebakaran terjadi sekira Pukul 20.11 WIB. "Penanganan : 18 Unit Damkar," tulis @BPBDJakarta.
Selain Damkar, pihak lain juga turut membantu upaya pemadaman, yakni BPBD, PLN, PMI, AGD, Dishub, Satpol PP, PSKB/Tagana, Polsek, Koramil.
Area Manager Comm, Rel & CSR Pertamina Regional JBB Eko Kristiawan mengatakan, pihaknya saat ini tengah melakukan upaya dan evakuasi pekerja maupun warga di sekitar lokasi.
"Pertamina Patra Niaga Regional Jawa Bagian Barat berupaya maksimal dalam penanggulangan insiden yang terjadi," jelasnya kepada MNC Portal Indonesia, Jumat (3/3/2023).
Sebelumnya, Corporate Secretary PT Pertamina Patra Niaga, Irto Ginting mengatakan pihaknya saat ini fokus pada pemadaman kebakaran Depo Pertamina Plumpang. Dia mengaku belum mengetahui sebab dari insiden tersebut.
"Belum diketahui, kita fokus ke pemadaman dulu," ucap Irto saat dikonfirmasi MNC Portal Indonesia, Jumat (3/3/2023).
Untuk diketahui, sebanyak 18 unit mobil pemadam kebakaran diterjunkan untuk memadamkan kebakaran Depo Pertamina Plumpang, Jalan Tanah merah Bawah RT.12 RW.09, Rawa Badak Selatan, Kecamatan Koja, Jakarta Utara.
Info dari akun BPBD DKI Jakarta, kebakaran terjadi sekira Pukul 20.11 WIB. "Penanganan : 18 Unit Damkar," tulis @BPBDJakarta.
Selain Damkar, pihak lain juga turut membantu upaya pemadaman, yakni BPBD, PLN, PMI, AGD, Dishub, Satpol PP, PSKB/Tagana, Polsek, Koramil.
(zik)