JPO-JPS Kapal Pinisi Karet Dilengkapi Lift Sepeda, Pertama di Indonesia

Kamis, 10 Maret 2022 - 22:13 WIB
Gubernur DKI Anies Baswedan meresmikan JPO dan JPS Tematik Kapal Pinisi di Karet, Jalan Jenderal Sudirman, Kamis (10/3/2022). Foto: SINDOnews/Dok
JAKARTA - Jembatan Penyeberangan Orang (JPO) Tematik Kapal Pinisi di kawasan Karet, Jalan Jenderal Sudirman, diresmikian Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, Kamis (10/3/2022) petang. Menariknya, JPO ini dilengkapi fasilitas lift sepeda.



Selain berfungsi sebagai JPO, jembatan ikonik ini juga dijadikan Jembatan Penyeberangan Sepeda (JPS). Sehingga bisa memfasilitasi pesepeda yang melintas di Jalan Jenderal Sudirman untuk bisa menyeberang.

“Hari ini menandai penggunaan jembatan penyeberangan sepeda dan jembatan penyeberangan orang Phinisi Karet, Sudirman. Jembatan ini dirancang untuk bisa memfasilitasi pesepeda yang melintas di Jalan Jenderal Sudirman untuk bisa menyeberang," kata Anies.



Selama ini, kata Anies, pesepeda di Jalan Jenderal Sudirman tidak bisa menyeberang kecuali di ujung Selatan, yakni Bundaran Senayan atau di ujung Utara Bundaran Hotel Indonesia.

Baca juga: Indahnya JPO Karet Sudirman Direvitalisasi Bertema Kapal Pinisi



"Dengan adanya JPO-JPS ini, pesepeda memiliki akses di tengah untuk berpindah dari sisi Barat ke Timur atau sisi Timur ke Barat, sehingga memudahkan mobilitas para pesepeda,” kata Anies.

Kepala Dinas Bina Marga DKI Jakarta Hari Nugroho menambahkan, revitalisasi jembatan JPO-JPS Phinisi dilengkapi sejumlah fasilitas pendukung, seperti anjungan dan lift dengan kapasitas ekstra besar. Selain itu, JPO ini juga dilengkapi sensor beban pada bagian anjungan sebagai penanda apabila pengunjung melebihi kapasitas 50 orang.
Halaman :
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More