3 RT dan 2 Ruas Jalan Tergenang Imbas Hujan di Jakarta

Jum'at, 22 November 2024 - 21:03 WIB
Ruas Jalan Ciledug Raya, Kelurahan Cipulir, Jakarta Selatan tergenang akibat hujan deras, Jumat (22/11/2024) malam. FOTO/IST
JAKARTA - Tiga RT dan dua ruas jalan terendam banjir akibat hujan deras yang turun pada Jumat (22/11/2024) malam. Ketinggian air mencapai 40 cm sampai 70 cm.

"BPBD mencatat genangan saat ini masih 3 RT atau 0.009% dari 30.772 RT dan jalan tergenang mengalami kenaikan 1 ruas jalan tergenang menjadi 2 ruas jalan tergenang yang ada di wilayah DKI Jakarta," kata Kepala Pusat Data dan Informasi (Kapusdatin) BPBD DKI Jakarta Mohamad Yohan saat dikonfirmasi, Jumat (22/11/2024).

Adapun data wilayah terdampak sebagai berikut:



Jakarta Barat terdapat 3 RT yang terdiri dari:

Kelurahan Joglo

Jumlah: 3 RT

Ketinggian: 50 s.d 70 cm

Penyebab: Curah Hujan Tinggi

Sementara untuk 2 ruas jalan yang tergenang yakni:

1. Jalan Ciledug Raya, Kelurahan Cipulir, Jakarta Selatan dengan ketinggian 50 cm

2. Jalan Swadarma, Kelurahan Ulujami, Jakarta Selatan dengan ketinggian 40 cm

Yohan menuturkan BPBD DKI Jakarta mengerahkan personel untuk memonitor kondisi genangan di setiap wilayah dan mengoordinasikan unsur Dinas SDA, Dinas Bina Marga, Dinas Gulkarmat untuk melakukan penyedotan genangan dan memastikan tali-tali air berfungsi dengan baik bersama dengan para lurah dan camat setempat.

"Genangan ditargetkan untuk surut dalam waktu cepat," katanya.

Lebih lanjut, dia mengimbau kepada masyarakat agar tetap berhati-hati dan waspada terhadap potensi genangan. Dalam keadaan darurat, segera hubungi nomor telepon 112. Layanan ini gratis dan beroperasi selama 24 jam non-stop.
(abd)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More