Aksi Bela Palestina di Kedubes Mesir, Desak Buka Perbatasan Rafah secara Permanen

Senin, 04 Maret 2024 - 13:47 WIB
Aksi Bela Palestina digelar di depan Kedutaan Besar Mesir, Menteng, Jakarta Pusat, Senin (4/3/2024). Massa aksi mendesak Mesir untuk mencegah kelaparan yang terjadi di Gaza akibat genosida yang dilakukan oleh Israel, dengan membuka perbatasan Rafah secara
JAKARTA - Aksi Bela Palestina digelar di depan Kedutaan Besar Mesir, Menteng, Jakarta Pusat, Senin (4/3/2024). Massa aksi mendesak Mesir untuk mencegah kelaparan yang terjadi di Gaza akibat genosida yang dilakukan oleh Israel, dengan membuka perbatasan Rafah secara permanen.

Pantauan MNC Portal Indonesia, para peserta Aksi Bela Palestina itu tiba di depan Kedubes Mesir pada pukul 13.15 WIB. Mereka kompak mengenakan pakaian putih hitam serta bendera Palestina yang dibawa dalam aksi tersebut.

Para peserta aksi juga membawa sejumlah poster, antara lain bertuliskan 'Free Palestine', 'Stop Genocide in Palestine', dan 'Open Rafah Border Permanently'.



Para peserta aksi juga dipandu oleh satu mobil truk sebagai mobil komando bagi pada peserta aksi. Di lokasi, terdapat juga penjagaan dari petugas kepolisian.



"Kita di sini melaksanakan aksi yang tertib ya teman-teman," kata orator di atas mobil komando.

Pantauan lalu lintas di lokasi aksi terpantau ramai lancar. Tak terjadi kemacetan karena peserta aksi tertib melakukan aksi damainya.
(zik)
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More