Jalan Sudirman-Thamrin Ditutup, Karyawan Terpaksa Jalan Kaki

Rabu, 22 April 2015 - 09:24 WIB
Jalan Sudirman-Thamrin...
Jalan Sudirman-Thamrin Ditutup, Karyawan Terpaksa Jalan Kaki
A A A
JAKARTA - Penutupan arus lalu lintas di jalan Sudirman-Thamrin membuat sejumlah pekerja yang berkantor di kawasan tersebut kelimpungan. Tak mau terlambat datang, akhirnya ratusan pekerja ini berjalan kaki menuju kantor mereka.

Pantauan Sindonews, Rabu (22/4/2015) pagi, tak ada angkutan umum maupun transportasi lain seperti busway yang beroperasi. Sepanjang jalan itu hanya dilintasi sejumlah mobil delegasi dari negara yang akan mengikuti KAA.

"Untuk Transjakarta tujuan Harmoni-Blok M tidak beroperasi," kata salah seorang petugas Transjakarta di Halte Busway Dukuh Atas, Jakarta, Rabu (22/4/2015).

Akibatnya, para pekerja yang kantornya berlokasi di sepanjang jalur ini terpaksa jalan kaki. Beberapa dari mereka menyempatkan diri berfoto di ruas jalan yang biasanya diisi kemacetan ini.

Sementara itu, arus lalu lintas dari Manggarai menuju Pejompongan terlihat tetap dibuka. Begitupun untuk lalu lintas dari arah menteng menuju kuningan dari Dukuh Atas arus lalu lintas tetap seperti biasa.
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1380 seconds (0.1#10.140)