Ini Pesan Ahok untuk Pelajar Putih Abu-abu di Ibu Kota

Selasa, 14 April 2015 - 02:03 WIB
Ini Pesan Ahok untuk...
Ini Pesan Ahok untuk Pelajar Putih Abu-abu di Ibu Kota
A A A
JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) menekankan kepada siswa SMA/SMK/MA yang tengah melakukan Ujian Nasional (UN) selalu jujur dalam melaksankan tugas.

Ahok menuturkan, setelah anak-anak SMA/SMK/MA seluruh Indonesia bisa berlaku jujur bagi maka kreativitas akan muncul dengan sendiri. "Kreativitas itu keluar dari diri sendiri. Setelah jujur, saya harap akan ada kreator-kreator yang handal," ujar Ahok di SMKN 27 Jakarta Pusat, Senin 13 April kemarin.

Tak hanya itu, lanjut Ahok, tanpa tangan Tuhan, manusia pun tidak berbuat banyak. "Jadi kalau kalian beribadah dan juga belajar maka percayalah kalian pasti sukses," ucapnya.

Sebelumnya, Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) melakukan pemantauan UN setingkat SMA dan SMK di Jakarta.
(whb)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1108 seconds (0.1#10.140)