Ini Penyebab Rapat Ahok-DPRD Terhenti

Kamis, 05 Maret 2015 - 15:05 WIB
Ini Penyebab Rapat Ahok-DPRD Terhenti
Ini Penyebab Rapat Ahok-DPRD Terhenti
A A A
JAKARTA - Mediasi antara Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama dengan pimpinan DPRD DKI Jakarta tidak menemukan kata mufakat. Pasalnya kedua pihak masih bertahan diposisi yang sama.

Lebih dari itu Ahok bernada tinggi dan menunjuk kepada SKPD-nya menurut DPRD. Bagaimana tanggapan dari SKPD yang mengikuti jalannya rapat ini?

Kepala Badan Pengelola Keuangan Daerah (BPKD) Provinsi DKI Jakarta Heru Budi Hartono mengungkapkan atasannya itu awalnya menjelaskan diluar konteks mediasi. Dan ini terjadi saat penutupan rapat, saat mantan Bupati Belitung Timur ini akan memberikan penutup.

Ahok mencontohkan kasus pengadaan UPS APBD 2014 dan adanya lagi pengadaan di RAPBD 2015. Dan kebetulan yang ditunjuk adalah Wali Kota Jakarta Barat Annas Effendi.

"Lantas, Pak Gubernur menunjuk contoh pada Wali Kota Jakarta Barat apakah UPS itu ada pembahasan di komisi-komisi," terangnya di Kantor Kemendagri, Kamis (5/3/2015).

Belum dijawab, lanjut Heru, Pak Gubernur nada tinggi meminta agar Anas menjawab jujur. "Ya sudah, sampai disitu sudah dar-der-dor, belum dijawab juga sama Wali Kota Jakarta Barat," terangnya.

Saat itu, kata Heru, pak Gubernur minta tolong agar Anas menjawab jujur dan berdiri. "Ya udah deh. DPRD DKI terus meminta hargai forum ini. Terus berhenti rapat, bubar," tutup Heru.
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6035 seconds (0.1#10.140)